Ditanya isu Reshuffle, Ical: Nggak Tahu Tuh
"Indonesia makin lama makin bagus, bersahabat, maju sejahtera."
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) mengaku tidak tahu masalah reshuffle kabinet yang saat ini sedang hangat diperbincangkan.
"Rasanya sekarang Idul Fitri yah, nggak tau soal reshuffle tuh," ujar Ical saat ditemui di acara Open House di kediamannya, di Jalan Ki Mangun Sarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (6/7/2016).
Ical kemudian seakan mengalihkan pertanyaan awak media dengan memaparkan harapannya terhadap kemajuan Indonesia.
"Indonesia makin lama makin bagus, bersahabat, maju sejahtera," jelasnya.
Ketika ditanya terkait harapan untuk masa depan Golkar, dia menjawab singkat agar partainya semakin maju.
"Golkar tetep insyalaalah makin lama makin kuat maju," tandasnya.
Open House di kediaman Ical dihadiri sejumlah pejabat negara serta politisi.
Antara lain, Ketua Umum DPP Golkar Setya Novanto, Politisi Golkar Yorrys Raweyai, Aziz Syamsuddin, Nurdin Halid, Fadel Muhammad, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, dan politisi Gerindra Sandiaga Uno.
Terlihat hadir pula Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar, serta Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo.