Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

4.061 Jemaah Haji Indonesia Sudah Berada di Madinah

jemaah haji Indonesia yang sudah tiba di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah, tercatat 4.061 orang.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in 4.061 Jemaah Haji Indonesia Sudah Berada di Madinah
MCH
Kedatangan jemaah haji Indonesia di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah, Rabu (10/8/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, MADINAH - Hingga Rabu (10/8/2016) pukul 08.00 waktu Arab Saudi atau 12.00 WIB, jemaah haji Indonesia yang sudah tiba di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah, tercatat 4.061 orang.

Para jemaah itu berasal dari 10 kloter dari beberapa daerah di Indonesia.

Selain jemaah haji, juga terdapat petugas kloter sebanyak 50 orang.

"Jumlah total sudah 4.111 orang," kata Kepala Daerah Kerja (Daker) Airport, Nurul Badruttamam.

Nurul menjelaskan, kedatangan jemaah haji yang menggunakan maskapai Garuda Indonesia mengalami penundaan rata-rata 7 atau 8 jam.

Namun, untuk maskapai Saudi Airlines tepat waktu.

Hari ini, beberapa embarkasi memberangkatkan jemaah haji.

BERITA TERKAIT

Sesuai jadwal sebelumnya, beberapa embarkasi yang memberangkatkan jemaah diantaranya, Balikpapan pukul 01.25 Wita, Palembang pukul 08.30 WIB, dan Aceh pukul 19.20 WIB.

Pada pemberangkatan gelombang pertama, Garuda Indonesia (GA) akan mengangkut jemaah haji sebanyak 39.881 orang dalam 102 kloter.

Sementara itu, Saudi Airlines (SV) akan memberangkatkan 47.435 jemaah dalam 110 kloter. (MCH)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas