Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wapres JK Sujud Syukur Bareng Santri, Acara Peringatan 90 Tahun Gontor Dimulai

Pondok Modern Darussalam Gontor menggelar sujud syukur bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla, sekaligus pembukaan Peringatan 90 Tahun Gontor.

Penulis: Y Gustaman
zoom-in Wapres JK Sujud Syukur Bareng Santri, Acara Peringatan 90 Tahun Gontor Dimulai
Kompasiana.com/ Nanang Diyanto
Masjid di dalam komplek Pondok Modern Gontor Ponorogo dan suasana aktivitas para santri (Kompasiana.com/ Nanang Diyanto) 

TRIBUNNEWS.COM, GONTOR – Pondok Modern Darussalam Gontor menggelar sujud syukur bersama Wakil Presiden RI, sekaligus pembukaan Peringatan 90 Tahun pada hari Sabtu, 20 Agustus 2016. Sujud syukur digelar di Masjid Jami‘ Pondok Modern Darussalam Gontor, setelah acara pembukaan di Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM) yang dihadiri seluruh Keluarga Besar Pondok Modern Darussalam Gontor. Dengan ini, secara resmi, Peringatan 90 Tahun Pondok Modern Darussalam Gontor dimulai.

Segudang acara dalam rangka memperingati usia pondok yang makin matang ini telah menanti. Setelah sujud syukur, acara-acara besar dan meriah dalam bingkai nilai-nilai kepesantrenan dan kepondokmodernan akan berlangsung selama sebulan penuh, mendidik dan menghibur para guru, santri-santri, serta masyarakat. Acara peringatan ini terpusat di tiga tempat, yaitu Kampus Pusat Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) di Gontor Ponorogo, Kampus Pusat Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor di Siman Ponorogo, dan Kampus Putri Pondok Modern Darussalam Gontor di Ngawi.

Sebenarnya, gebyar acara Peringatan 90 Tahun Gontor ini telah bermula sejak awal Agustus 2016 ini, sebagai acara pra-pembukaan. Acara-acara tersebut telah dilaksanakan dengan sukses, antara lain Festival Bahasa Arab dan Inggris, Kompetisi Sepabola Se-Jawa Timur, Dialog Kebangsaan Bersama MPR RI di Gedung Nusantara V DPR/MPR RI, Pekan Olahraga Mahasiswa Se-Jawa, Multaqo Ulama Se-Asia Tenggara, Dauroh Dai dan Imamah, serta Reuni Alumni Program Kaderisasi Ulama (PKU).

Itu baru acara pra-pembukaan. Setelah pembukaan ini, rentetan acara Peringatan 90 Tahun Pondok Modern Darussalam Gontor makin semarak, berlangsung hingga tanggal 19 September 2016 mendatang. Menuju akhir Agustus 2016 ini saja, acaranya sungguh padat dan begitu memikat. Jum‘at (19/8) lalu, bersamaan dengan pembukaan Peringatan Seperempat Abad Gontor Putri dibuka pula acara Festival Multitalenta Santriwati (Sitti-l-Kull) dan Porseni Antar-Pondok Pesantren Alumni di Kampus Putri. Acara ini berlangsung hingga 26 Agustus 2016 nanti.

Selanjutnya, masih di bulan Agustus, di Gontor Putri juga diadakan Lomba Kaligrafi, Khitanan Santri MI dan Masyarakat, dan Bazar pada tanggal 21 Agustus 2016. Sementara di Gontor Pusat diadakan Haflah Tilawatil Qur’an (HTQ) dan Olimpiade Sains pada tanggal 21–24 Agustus 2016. Di tengah-tengahnya dilaksanakan acara Cerdas Cermat tentang Kepondokmodernan, tanggal 22 Agustus 2016. Pada tanggal 23–24 Agustus 2016, Gontor Putri mengadakan Seminar Pemberdayaan Kulliyatul Banat, bersamaan Seminar dan Workshop BMT di Kampus Pusat UNIDA Gontor. Sedangkan di Gontor Pusat diadakan Festival Musik Santri pada tanggal 23–25 Agustus 2016.

Kemudian pada tanggal 23–26 Agustus Gontor Putri menggelar HTQ, bertempat di Kampus 3 Gontor Putri. Setelah itu, secara berturut-turut, hingga akhir Agustus 2016, di Gontor Pusat diadakan IKPM Live in Concert, Konser Wali Band, Jambore dan Raimuna Santri, Pelatihan dan Pentas Kyai Kanjeng, dan Pameran Produk Alumni. Sedangkan di UNIDA Gontor diadakan International Festival on Culture and Education, dan di Gontor Putri berlangsung Festival Bahasa Arab dan Inggris, serta Jambore dan Raimuna Santriwati.

Memasuki bulan September 2016, acara lebih padat dan tambah semarak. Bulan ini diawali dengan acara Silaturahim Pimpinan Pesantren dan Lembaga Pendidikan Non-Pesantren Alumni, juga Workshop Marching Band. Kemudian hingga tanggal 4 September 2016, secara berturut-turut dan bersamaan, digelar Muslimah Fashion Show dan Pentas Kyai Kanjeng di Gontor Putri, Silaturahim Pengusaha Alumni dan Bedah Buku Alumni di Gontor Pusat, serta Dialog Kebangsaan Bersama MPR RI di UNIDA Gontor. Kemudian pada tanggal 3 September 2016 di Gontor Pusat diadakan Reuni Akbar Alumni Gontor, dilanjutkan dengan Pentas Wayang Kulit Ki Anom Suroto, Khitanan Massal dan Pengobatan Penyakit Ringan, Santunan Karyawan Manula dan Panjat Pinang Massal. Di Gontor Putri digelar Perlombaan Masyarakat Sambirejo dan Dialog Bersama Marissa Haque.

BERITA REKOMENDASI

Sebelum Pentas Seni Darussalam All Stars Show (DASS) pada tanggal 8 September 2016 nanti, acara peringatan meliputi Communication Festival dan Dialog Bersama Dr. Zakir Naik (masih dalam tahap konfirmasi), Tablig Akbar Kerah Sakti, Final Kompetisi Sepakbola Se-Jawa Timur, Napak Tilas Perjalanan Trimurti, Konferensi Nasional Kedaulatan Pangan, Pekan Gizi dan Kesehatan Santriwati, Gebyar Cipta Lagu Gontor Putri, dan Bekam.

Acara puncak diadakan pada tanggal 19 September 2016 berupa Resepsi Kesyukuran 90 Tahun Gontor, yang rencananya akan menghadirkan Bapak Presiden RI. Namun, sebelum itu masih ada beberapa rentetan acara peringatan di UNIDA Gontor, yaitu Edukasi Masyarakat tentang TIP dan Agroteknologi, Lomba Robotik dan Informatika SMA-SMK Se-Indonesia. Sedangkan di Gontor Putri diadakan Tablig Akbar, Reuni Alumni dan Dialog Tokoh Alumni Gontor Putri, serta Gontor Putri All Stars Show.

Dengan mengusung tema “Gontor Mengestafetkan Nilai-nilai Perjuangan untuk Kemuliaan Umat dan Bangsa”, Pondok Modern Darussalam Gontor berharap acara peringatan ini menjadi gambaran upaya dan tekad pondok untuk memuliakan umat dan bangsa tercinta di Nusantara ini, bahkan di dunia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas