Satu Bulan Buka Hotline 'Nyanyian Freddy', Polri Terima 81 Laporan
Dalam satu bulan membuka hotline bagi masyarakat yang memiliki informasi soal nyanyian gembong narkoba, Freddy Budiman, tim investigasi Polri menerima
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam satu bulan membuka hotline bagi masyarakat yang memiliki informasi soal nyanyian gembong narkoba, Freddy Budiman, tim investigasi Polri menerima 81 pengaduan.
Sayangnya menurut anggota tim investigasi Polri, Effendi Ghazali sebanyak 81 pengaduan itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan kasus nyanyian Freddy.
"Kami kan buka hotline di 08818811986, selama sebulan ini ada 80 laporan."
"Terakhir laporan yang masuk ada satu, lima menit sebelum rilis ini. Jadi total 81 laporan, laporan terakhir dari Amir Mahmud," terang Effendi, Kamis (15/9/2016) di STIK/PTIK, Jakarta Selatan.
Effendi melanjutkan sayangnya seluruh laporan itu sama sekali tidak ada kaitannya dengan kasus narkoba Freddy Budiman.
Melainkan untuk kasus-kasus narkoba lainnya.
"Kami harap 81 laporan ini ditindaklanjuti Polri dengan membentuk Satgas penanganan laporan," katanya.