Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Minta Kapolda Koordinasi dengan Pangdam Petakan Ancaman

Tito mengatakan, sudah turun instruksi kepada para Kapolda se-Indonesia agar melakukan koordinasi dengan para Panglima Komando Daerah Militer

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Kapolri Minta Kapolda Koordinasi dengan Pangdam Petakan Ancaman
Imanuel Nicolas Manafe/Tribunnews.com
Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo saat melakukan jumpa pers di Kantor Presiden 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menindaklanjuti instruksi Presiden Joko Widodo yang dalam pertemuan siang ini agar menjamin keamanan dan ketertiban terkait Pilkada Serentak tahun 2017.

Tito mengatakan, sudah turun instruksi kepada para Kapolda se-Indonesia agar melakukan koordinasi dengan para Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) untuk melakukan pemetaan potensi ancaman keamanan pada saat pilkada berlangsung.

"Kita lakukan bersama, Polri bekerjasama dengan TNI. Untuk itu saya sudah perintahkan dengan Kapolda untuk kordinasi dengan Pangdam untuk membuat pola pengamanan sesaui kerawanan masing-masing," ujar Tito Karnavian di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (24/10/2016).

Tito Karnavian menilai, potensi ancaman di setiap daerah tidak semuanya memiliki pola yang sama terkait pelaksanaan pilkada, sehingga koordinasi tersebut diperlukan.

Tito Karnavian memastikan bahwa aparat kepolisian akan bersikap netral dalam rangka menyambut Pilkada Serentak mendatang.

"Polri netral untuk memelihara keamanan dan memlihara kamtibmas bila ada pelanggaran hukum dalam pilkada kita berharap diselesaikan sesuai hukum bukan dengan cara-cara inkonstitusional apalagi anarkis, tentu kita harus jaga sama-sama kami Polri komitmen jaga kamtimbas bersama stakeholder lainnya," ujar Tito Karnavian.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas