Prabowo Subianto: Pemerintah Tidak Boleh Ditekan oleh Massa
Kesepahaman menjelang aksi 2 Desember antara kepolisian dengan pengunjuk rasa dinilai Prabowo Subianto sebagai langkah yang positif.
Editor: Sapto Nugroho
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kesepahaman menjelang aksi 2 Desember antara kepolisian dengan pengunjuk rasa dinilai Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai langkah yang positif.
Selain itu, Prabowo Subianto menilai, pemerintah perlu melakukan dialog ke setiap elemen bangsa agar setiap permasalahan terutama kasus yang menyeret Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dapat menemukan solusi tanpa menimbulkan gesekan politis.
Lebih lengkapnya, simak wawancara eksklusif Pemimpin Redaksi Kompas TV, Rosiana Silalahi dengan Prabowo Subianto di Jakarta, Senin (28/11/2016) dalam tayangan video di atas. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.