Pelaku Ledakan Bom di Poso Kota Diduga Ingin Buat Masyarakat Takut
Tim Densus 88 Polri dan jajaran Polda Sulawesi Tengah masih menyelidiki pelaku peledakan bom paralon di Poso Kota, Sulawesi Tengah.
Penulis: Abdul Qodir
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Qodir
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Densus 88 Polri dan jajaran Polda Sulawesi Tengah masih menyelidiki pelaku peledakan bom paralon di Poso Kota, Sulawesi Tengah.
Ledakan terjadi di Tugu Mandiri, Jalan Pulau Sumatera, Gebang Rejo, Poso Kota, Sulawesi Tengah, Jumat (31/3/2017) dini hari.
Diduga motif peledakan untuk membuat ketakutan warga.
"Tidak ada korban. Tidak ada yang rusak. Hanya meledak di tembok di tengah kota," ujar Kapolda Sulawesi tengah Brigjen Pol Rudy Sufahriadi, saat dihubungi wartawan, Jumat (31/3/2017).
Baca: Ledakan di Poso Kota Berasal dari Bom Paralon
Baca: Ledakan Bom Guncang Tugu Poso Kota
"Itu kan dia meneror masyarakat supaya takut, supaya bingung," sambungnya.
Hingga kini kepolisian masih memburu pelaku peledakan bom tersebut.
Menurut Rudy, dalam pencarian pelaku peledakan ini pihaknya sudah mengumpulkan keterangan saksi.
Selain itu, mencari rekaman kamera pengawas atau CCTV yang ada di sekitar lokasi kejadian.
"Kami sedang cari pelakunya," katanya.