Perang Dingin, Oesman Sapta dan Hemas Sama-sama Bakal Gelar Rapat DPD
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta Odang (Oso) tiba di komplek parlemen RI, Senin (10/4/2017).
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta Odang (Oso) tiba di komplek parlemen RI, Senin (10/4/2017). Oso berencana menggelar rapat Panitia Musyawarah (Panmus).
Oso tiba sekitar pukul 11.00 WIB. Rombongan langsung naik lift ke lantai delapan ruang rapat DPD RI.
Berselang beberapa menit kemudian, rombongan GKR Hemas keluar dari lift. Bersama Farouk Muhammad mereka pergi ke ruang rapat Samithi III untuk melakukan rapat panmus juga.
Dari pantauan Tribunnews.com, baik Oso dan Hemas belum bertatap muka satu sama lain. Mereka masih melakukan rapat internal masing-masing karena merasa menjadi pimpinan yang sah di DPD.
Sebelumnya diberitakan Tribunnews.com, pimpinan Mohammad Saleh, Farouk Muhammad, dan GKR Hemas memutuskan tata tertib no.1 tahun 2014 dalam sidang Paripurna. Artinya masa kepengurusan mereka sebagai pimpinan menjadi lima tahun.
Namun 87 anggota DPD yang hadir dalam sidang paripurna melayangkan mosi keberatan dan meminta adanya pimpinan baru. Pada saat itu pula Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang terpilih menjadi Ketua DPD RI yang baru setelah resmi dilantik oleh hakim MA.