Zulkifli Hasan Sampaikan Orasi Kebangsaan pada Acara Lustrum Universitas Krisnadwipayana
Zulkifli Hasan menyampaikan Orasi Kebangsaan pada acara Lustrum ke-13, Dies Natalis ke-65, Wisuda ke-54 dan Pasca Sarjana ke-18 Unkris
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menyampaikan Orasi Kebangsaan pada acara Lustrum ke-13, Dies Natalis ke-65, Wisuda ke-54 dan Pasca Sarjana ke-18 Universitas Krisnadwipayana (Unkris) di Kampus Unkris Jatiwaringin, Rabu (12/4)
Dalam Orasinya, Zulkifli Hasan menyampaikan pentingnya menegakkan kedaulatan sesuai amanat sila ke 3 Pancasila yakni Persatuan Indonesia
"Sila ke 3 itu jelas isinya tentang nasionalisme dan bagaimana rakyat Indonesia menjadi tuan di negerinya sendiri," ungkap Zulkifli Hasan.
Selain kedaulatan, Zulkifli Hasan juga menyinggung semakin lunturnya nilai nilai luhur ke Indonesiaan dan persaudaran kebangsaan.
"Padahal menurut Acemoglu dan Adam Smith, suatu bangsa bisa maju kalau memiliki nilai-nilai saling percaya, saling menghormati dan saling menghargai," kata Zulkifli Hasan.
Menghadapi situasi kebangsaan hari hari ini, Zulkifli Hasan mengajak civitas academica Unkris untuk mengingat kembali pesan Bung Karno dalam Trisakti
"Pesan Bung Karno jelas dan tegas Berdaulat di Bidang Politik, Berdikari di Bidang Ekonomi dan Berkepribadian secara sosial budaya. Ini nilai nilai asli Indonesia," jelas Zulkifli Hasan.
Dalam kesempatan tersebut, Zulkifli Hasan yang juga alumni Unkris ini mengingatkan agar para wisudawan berjuang keras dan fokus dalam mencapai cita-cita.
"Kalau dulu kuliah kami dengan fasilitas seadanya bisa jadi menteri dan Ketua MPR, saya yakin dengan kerja keras, teman-teman bisa lebih baik," ujar Zulkifli Hasan.
Ikut hadir pada acara tersebut Ketua Dewan Pembina Univ Unkris Prof. Dr. Gayus Lumbun, Ketua Dewan Pengurus Iman Santoso, Kopertis Wilayah III Budi Pancasilawan, serta Rektor Unkris DR. Abdul Rifai SE, MSI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.