Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wiranto Bungkam Ketika Ditanya soal Rizieq Shihab

Wiranto pernah menyebutkan, dia dan Rizieq sudah menjalin persahabatan sejak sebelum reformasi 1998.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Wiranto Bungkam Ketika Ditanya soal Rizieq Shihab
Repro/Kompas TV
Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Wiranto (tengah) didampingi Pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab (kiri) dan Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI), Bachtiar Nasir (kanan) serta sejumlah pengurus FPI dan GNPF MUI menggelar jumpa pers usai pertemuan mereka di rumah dinas Menkopolhukam, Jalan Denpasar, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2017). 

Rizieq tidak sendirian. Ia didampingi oleh sejumlah tokoh di Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI).

Ketua GNPF-MUI Bachtiar Nasir termasuk di dalamnya.

Datang sekitar pukul 15.30 WIB, Rizieq dan kawan-kawan memaparkan apa yang akan dilaksanakan mereka di pusat Jakarta pada 11 Februari 2017.

Sementara itu, pada Selasa (16/5/2017) kemarin, Kapitra Ampera, kuasa hukum Rizieq Shihab, mengatakan, kliennya berkomunikasi dengan banyak pihak yang berseberangan dengannya dalam Pilkada DKI.

Sebab, Rizieq meyakini ia dikriminalisasi atas kekalahan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pilkada DKI.

Kapitra mengatakan, Rizieq sudah menemui Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto, Polri dan Menko Polhukam Wiranto.(Kristian Erdianto)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas