Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Banyak Calon Komisioner Komnas HAM Tidak Independen

Panitia Seleksi komisioner Komnas HAM telah menyeleksi 60 calon anggota. Rencananya dari sekian calon tersebut akan kembali disaring sesuai kebutuhan.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
zoom-in Banyak Calon Komisioner Komnas HAM Tidak Independen
TRIBUNNEWS.COM
Panitia Seleksi komisioner Komnas HAM telah menyeleksi 60 calon anggota. Rencananya dari sekian calon tersebut akan kembali disaring sesuai kebutuhan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panitia Seleksi komisioner Komnas HAM telah menyeleksi 60 calon anggota. Rencananya dari sekian calon tersebut akan kembali disaring sesuai kebutuhan.

Koalisi Masyarakat Sipil mendapat temuan 19 calon komisioner Komnas HAM tidak memiliki kompetensi yang sangat baik, sementara 5 calon dianggap harus lebih mendalami isu-isu HAM.

"Kita menilai melalui kapasitasnya sebagai calon komisioner Komnas HAM," ujar Perhimpunan Bantuan Hukum dan HAM (PBHI) Totok Yulianto, di Jakarta, Minggu (2/7/2017).

Totok memaparkan untuk penilaian independensi, 13 calon berafiliasi dengan Partai Politik. Sedangkan ada 13 calon berafiliasi dengan korporasi dan sembilan calon memiliki kaitan dengan kelompok radikal.

Koalisi Masyarakat Sipil akan melaporkan temuan-temuan tersebut kepada Panitia Seleksi. Rencanannya laporan tersebut diserahkan esok, Senin (3/7) di kantor Komnas HAM.

"Tujuan kami adalah untuk penguatan dan reformasi Komnas HAM," papar Totok.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas