Pesan Jokowi Kepada Gubernur Aceh yang Baru Dilantik
Presiden Joko Widodo menyempatkan diri untuk bertemu dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh yang baru saja dilantik oleh...
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyempatkan diri untuk bertemu dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh yang baru saja dilantik oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo sebelum terbang ke Turki.
Saat pertemuan, Presiden Jokowi menyampaikan pesannya kepada Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah di ruang tunggu Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) di Banda Aceh.
"Tunjukkan bahwa Aceh aman sehingga investor mau berinvestasi di Aceh. Image Aceh tidak aman harus betul-betul dihilangkan," ucap Presiden Joko Widodo berdasarkan keterangan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Rabu (5/7/2017).
Tidak lupa, Presiden dan Ibu Negara memberikan ucapan selamat kepada keduanya setelah dilantik dan diambil sumpahnya pada Rapat Paripurna Istimewa DPRA yang dimulai pada pukul 09.15 WIB.
Dari DPRA, Presiden dan Ibu Iriana bersama rombongan menuju Bandar Udara Sultan Iskandar Muda, Banda Aceh, untuk melanjutkan penerbangan menuju Ankara Turki pada pukul 11.20 WIB.
Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana ialah Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.