Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Penumpang Batik Air Melahirkan Di Kabin Pesawat Jelang Mendarat Di Bali

Seorang penumpang pesawat Batik Air melahirkan di cabin pesawat, Sabtu (8/7/2017) pukul 08.40 WIB.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kisah Penumpang Batik Air Melahirkan Di Kabin Pesawat Jelang Mendarat Di Bali
Warta Kota/Alex Suban
Ilustrasi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang penumpang pesawat Batik Air melahirkan di cabin pesawat, Sabtu (8/7/2017) pukul 08.40 WIB.

Peristiwa tersebut terjadi 25 menit sebelum pesawat mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Petugas Air Trafic Control (ATC) awalnya menerima informasi mengenai seorang penumpang pesawat Batik Air BTK 6500 mengalami pendarahan.

"Saat itu kita belum mengetahui ada penumpang yang mau melahirkan," ujar Humas Angkasa Pura I, Arie Ahsanurrohim ketika diwawancarai Kompas TV dalam Program Kompas Petang, Sabtu (8/7/2017).

Baca: Lion Air Group Sebut Pramugarinya Sudah Diajarkan Teknik Membantu Proses Persalinan

Setelah pesawat Batik Air mendarat di Denpasar, diketahui ada penumpang yang sedang melahirkan di pesawat rute Jakarta-Denpasar tersebut.

Berita Rekomendasi

Arie menjelaskan, proses persalinan penumpang bernama Nurul Saimah (28) dibantu seorang pramugari yang punya latarbelakang medis sebelum bergabung dengan Batik Air.

Ditambah seorang penumpang lain yang merupakan seorang dokter.

Baca: Kronologi Penumpang Batik Air Melahirkan di Kabin Pesawat Jelang Mendarat di Bandara Ngurah Rai

"Sehingga alhamdulillah, saat di pesawat (persalinan-red) bisa ditangani dengan semaksimal mungkin, meskipun alat-alat sangat terbatas," katanya.

Bayi berjanis kelamin laki-laki tersebut lahir dengan selamat.

Beratnya kurang lebih 2,4 kilogram.

Saat ini penumpang dan bayinya berada di RS Kasih Ibu Kedonganan, Badung Bali.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas