Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ikut Temui Agus Yudhoyono yang Datang ke Istana, Gibran Masakkan Gudeg dan Bubur Lemu

Gibran Rakabuming Raka tampak menemani Agus Yudhoyono saat memberikan penjelasan kepada wartawan terkait pertemuannya dengan Presiden Jokowi.

Editor: Sapto Nugroho
Putra Presiden ke-6 RI, Agus
s Yudhoyono (kanan) berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2017). (Tribunnews/HO/Biro Pers/Laily Rach

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Agus Harimurti Yudhoyono bertandang menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2017) siang.

Kedatangannya untuk mengundang Presiden Jokowi beserta putra-putrinya hadir dalam peresmian lembaga kajian yang Agus Yudhoyono pimpin, The Yudhoyono Institute, pada Kamis malam.

Baca: Undang Hadiri Peresmian The Yudhoyono Institute, Agus Yudhoyono Temui Presiden Jokowi di Istana

Di Istana Kepresidenan, Agus Yudhoyono ternyata tak hanya bertemu Presiden Jokowi.

Agus Yudhoyono juga bertemu dengan Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Jokowi.

Gibran Rakabuming Raka tampak menemani Agus Yudhoyono saat memberikan penjelasan kepada wartawan terkait pertemuannya dengan Presiden Jokowi.

Putra Presiden ke-6 RI, Agus Harimurti Yudhoyono (kanan), berbincang dengan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka (kiri), di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (10/8/2017).
Agus Yudhoyono (kanan) berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2017). (Tribunnews/HO/Biro Pers/Laily Rachev)

Keduanya terlihat akrab, Gibran Rakabuming Raka bahkan sempat mengatakan sengaja membuat masakan untuk Agus Yudhoyono dan mendukung lembaga yang dipimpin oleh Agus Yudhoyono, The Yudhoyono Institute.

Berita Rekomendasi

Menurut Gibran Rakabuming Raka, ia khusus memasakkan gudeg dan bubur lemu untuk menu santap siang Agus Yudhoyono.

Putra Presiden ke-6 RI, Agus Harimurti Yudhoyono (kanan), berjabat tangan dengan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka (kiri), di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (10/8/2017).
Agus Yudhoyono (kanan) salam komando dengan Gibran Rakabuming Raka di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2017). (Tribunnews/HO/Biro Pers/Laily Rachev)

Agus Yudhoyono sendiri mengucapkan terima kasih atas dukungan Presiden Jokowi untuk lembaga yang dipimpinnya.

Ia juga menyampaikan harapan ayahnya, Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), agar Presiden Jokowi bisa memimpin dengan baik.

Selengkapnya, termasuk komentar Gibran Rakabuming Raka dan Agus Yudhoyono, simak tayangan video di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas