Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dubes Myanmar Sebut Suasana di Rakhine State Belum Kondusif, Kapal Bantuan Pun Sempat Diserang

“Mereka merasa curiga dengan bantuan dari negara asing. Mereka juga sangat sensitif dengan orang asing,”

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Dubes Myanmar Sebut Suasana di Rakhine State Belum Kondusif, Kapal Bantuan Pun Sempat Diserang
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Ito Sumardi 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, YANGON - Duta Besar Republik Indonesia untuk Myanmar Ito Sumardi mengungkapkan saat ini situasi di Rakhine State belum begitu kondusif.

“Tensi daripada penduduk saat ini sangat tinggi,” ujar Ito di Kantor KBRI Myanmar di Yangon, Jumat (22/9/2017).




Baca: Penyaluran Bantuan Terkendala Medan Sulit dan Keberadaan Pengungsi Rohingya Tersebar

Sebagai contoh, Ito mengungkapkan telah terjadi serangan dengan menggunakan bom molotov kepada kapal pembawa bantuan dari Palang Merah Internasional (ICRC).

Kapal yang sedang melintas di sungai tersebut diketahui membawa bantuan di antaranya berupa solar panel untuk tenaga listrik, sejumlah selimut, serta bantuan lainnya.

Dari kejadian tersebut, Ito mengatakan bahwa penduduk masih menyimpan kecurigaan terhadap bantuan dari negara asing.

BERITA TERKAIT

Baca: Muhammadiyah Berangkatkan Tim Medis Ke Banglasdesh Bantu Pengungsi Rohingya

“Mereka merasa curiga dengan bantuan dari negara asing. Mereka juga sangat sensitif dengan orang asing,” kata Ito.

Karena itu, Ito mengatakan pihaknya akan terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah Rakhine agar bantuan maupun pendampingan dari BNPB dapat masuk ke Rakhine dan keselamatan mereka terjamin.

“Kendala-kendala inilah yang harus kita pertimbangkan secara matang karena bagi kami KBRI Yangon yang harus kami pertimbangkan terutama adalah apabila ada relawan dari kita yang diizinkan masuk ke sana adalah masalah keselamatan,” tutur Ito.

Selain itu, Ito menjelaskan bahwa saat ini status keamanan di Rakhine State masih dikuasai oleh pihak militer meski tidak dalam keadaan darurat militer.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas