PKB dan PDIP Masih Buka Pintu Koalisi Pendukung Gus Ipul - Azwar Anas
Ia juga menyebut bahwa saat ini beberapa partai sudah menjalin komunikasi untuk mendukung Gus Ipul-Azwar Anas.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan PDI Perjuanag secara resmi telah memperkenalkan Cagub dan Cawagub Jawa Timur 2018 yakni Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Abdullah Azwar Anas, Minggu (15/10/2017).
Sekertaris Jenderal (Sekjen) PKB, Abdul Kadir Karding, mengatakan bahwa saat ini partainya maupun PDI Perjuangan membuka pintu selebar-lebarnya bagi partai yang ingin bergabung untuk mengusung dan mendukung pasangan Gus Ipul-Azwar Anas.
Baca: PKB Segera Bahas Strategi Pemenangan Gus Ipul-Azwar Anas Dengan PDIP
"Saya ingin juga menyampaikan bahwa kami PKB dan PDIP masih sangat terbuka dengan masuknya partai-partai lain partai-partai baru untuk bergabung dan berkoalisi (mendukung Gus Ipul-Azwar Anas)," kata Abdul Kadir Karding di DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (15/10/2017).
Lebih lanjut, Karding menjelaskan nantinya dalam bergabung dan berkoalisi, partai-partai akan diperlakukan sama tanpa memandang siapa partai yang terlebih dulu mengusung.
Hal terpenting, menurut Karding yakni mendukung sepenuhnya dalam pemenangan Gus Ipul-Azwar Anas.
"kita semua adalah partai pendukung Gus Ipul dan Aswar," jelas Abdul Kadir Karding.
Baca: Inilah Sosok Joop Ave, Menteri Era Soeharto yang Sangat Memahami Bu Tien
Ia juga menyebut bahwa saat ini beberapa partai sudah menjalin komunikasi untuk mendukung Gus Ipul-Azwar Anas.
Namun, ia enggan menyebut partai mana saja yang telah menjalin berkomunikasi.
"Sudah (ada yang mendukung), semua nama partai yang mengerucut itu rahasia," terang Abdul Kadir Karding.