Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasto Sebut Banyak Kepala Daerah Kader PDIP Berprestasi Karena Warisi Semangat Sumpah Pemuda

"‎Kita harus bangga punya banyak kepala daerah muda yang berprestasi. Mereka-mereka ini mewarisi semangat sumpah pemuda," ucap Hasto

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Hasto Sebut Banyak Kepala Daerah Kader PDIP Berprestasi Karena Warisi Semangat Sumpah Pemuda
The Jakarta Post/Wendra Ajistyatama
Sekretaris Jendral Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto (kiri) menyerahkan berkas Pendaftaran kepada ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu (11/10/2017). PDIP resmi mendaftarkan diri sebagai calon peserta pemilu 2019. The Jakarta Post/Wendra Ajistyatama 

LAPORAN WARTAWAN TRIBUNNEWS.COM, THERESIA FELISIANI

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristyanto mengaku bangga karena banyak kader muda dari partainya yang menjadi kepala daerah berprestasi.

Menurutnya ini menunjukkan bahwa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sudah menerapkan regenerasi kepemimpinan yang baik.

"‎Kita harus bangga punya banyak kepala daerah muda yang berprestasi. Mereka-mereka ini mewarisi semangat sumpah pemuda," ucap Hasto di sela acara rapat koordinasi nasional Badan Penanggulangan Bencana (Baguna PDIP) di Markas PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta, Sabtu(28/10/2017).

Baca: Anies Baswedan Kepada Sekda DKI Jakarta, Berkata Jujurlah Kepada Penyidik KPK

Baca: Inilah Puisi Jokowi di Perayaan Sumpah Pemuda

Hasto juga sempat menyebut beberapa nama kepala daerah muda yang patut dibanggakan dan terus didukung yakni ‎Wali Kota Semarang, Hendra Prihadi, Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar, Bupati Tabanan Bali, Ni Putut Eka, dan lainnya.

Berita Rekomendasi

"Banyak bupati dan wali kota muda kita yang berprestasi. Seperti Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta yang membantu Kabupaten lain yang lemah. Ini menunjukkan PDIP bertanggung jawab dengan masa depan bangsa dan negara dalam mendidik generasi muda jadi pemimpin," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas