Kontak Senjata Kembali Terjadi di Papua
“Mobil karyawan Freeport yang ditembak oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB). Anggota yang bertugas di sana masih dalam pengejaran,”
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Kontak senjata kembali terjadi di Papua.
Kali ini baku tembak terjadi antara Tim Khusus Brimob Polda Papua dan kelompok kriminal bersenjata.
Peristiwa terjadi di Mile Point 69 areal tambang Freeport, Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, Jumat (3/11/2017) sekitar pukul 14.40 WIT.
Kapolda Papua Irjen Pol Boy Rafli Amar, tidak ada korban tewas ataupun korban luka dalam insiden penembakan itu.
Baca: Menteri Luhut Ungkap Empat Syarat Agar Investor Asing Tidak Menjajah Indonesia
Sampai saat ini anggota Brimob yang ada di sana masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku penembakan.
“Mobil karyawan Freeport yang ditembak oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB). Anggota yang bertugas di sana masih dalam pengejaran,” ujar Boy Rafli saat dikonfirmasi melalui ponselnya, Jumat sore.
Sementara itu, Vice President Corporate Communications PTFI Riza Pratama menjelaskan, dari laporan yang dia terima, tidak ada korban jiwa dalam penyerangan terhadap mobil karyawan Freeport.
Baca: Kuda Poni dan Kereta Kuda Akan Antarkan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution ke Pelaminan
“Hanya kaca depan sebuah kendaraan ringan yang dikendarai seorang karyawan yang sedang dalam perjalanan kerja ditembak di dekat MP 69,” ungkap Riza lewat ponselnya.
Riza mengatakan, ketika pihak Freeport melaporkan insiden itu, pihak Brimob dengan cepat merespons laporan tersebut dengan mendatangi lokasi kejadian.
Baca: Penghina Jokowi dan Ayu Ting Ting Ditangkap Karena Sebar Nomor Handphone dan Ajak Kencan
“Akses jalan antara Tembagapura dan Ridge Camp sempat ditutup sementara, tetapi ada aktivitas kecil bagi bus antipeluru,” ujarnya.
Sesuai informasi dari berbagai sumber, insiden yang berlangsung tidak lama itu bermula dari serangan yang datang dari arah MP 69 oleh KKB terhadap kendaraan mobil karyawan Freeport sebanyak tujuh kali.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.