Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menteri Susi: Ukuran Keberhasilan yang Telah Anda Lakukan Apa Pak Fadli Zon yang Terhormat?

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon terlibat dalam twtitt war dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Menteri Susi: Ukuran Keberhasilan yang Telah Anda Lakukan Apa Pak Fadli Zon yang Terhormat?
Kolase/TribunWow.com
Fadli Zon dan Menteri Susi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon terlibat dalam twtitt war dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Pantauan TribunWow.com, hal tersebut bermula ketika Fadli Zon membagikan catatannya mengenai Hut Partai Gerindra yang ke 10.

Melalui akun Twitter-nya yang diunggah pada Rabu (7/2/2018), Fadli Zon menyebutkan jika penenggelaman kapal dan jumlah populasi yang meningkat seolah menjadi keberhasilan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Baca: Kata Fadli Zon, Infrastruktur Ambruk Karena Dibangun Tergesa-gesa untuk Menghadapi Tahun Politik

Padahal menurutnya, penenggelaman kapal bukanlah ukuran keberhasilan.

"Di tempat lain, kita membangga-banggakan jumlah kapal nelayan asing yang berhasil ditenggelamkan, serta klaim populasi ikan yang meningkat, seolah itu adalah ukuran keberhasilan Kementerian Kelautan dan Perikanan," tulis  Fadli Zon.

"Padahal, pada saat bersamaan, nelayan kita masih menjadi kelompok termiskin, bahkan sempat menjadi kelompok yang rentan terkena kriminalisasi gara-gara persoalan alat tangkap," imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Menanggapi pernyataan Fadli Zon, Menteri Susi kemudian memberikan pertanyaan menohok.

@susipudjiastuti: Ukuran keberhasilan yg telah anda lakukan apa Pak Fadli yth??? Mohon pencerahan.

Membalas pertanyaan Menteri Susi, Fadli Zon kemudian menyebutkan jika keberhasilannya telah ia tuangkan dalam 3 buku.

"Sy tuangkan dlm 3 buku "Berpihak Pada Rakyat" apa yg sy lakukan (bukan klaim keberhasilan) kurun 2014-2015, 2015-2016, 2016-2017 sb @DPR_RI," kata Fadli.

Postingan mereka kemudian ramai mendapatkan beragam komentar dari netter.

@mustxco2470: Itu akun fadli yang di hack bu. Aslinya tuh salut ke bu @susipudjiastuti.

@susipudjiastuti: Ok, good then.

Halaman
12
Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas