Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Buka Peluang Berpasangan dengan Jokowi di Pilpres 2019

Menurut Prabowo dalam pertemuan itu hanya sebatas membahas strategi pemenangan di Pilkada Jawa Barat 2018.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Prabowo Buka Peluang Berpasangan dengan Jokowi di Pilpres 2019
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto bersama Presiden PKS Sohibul Iman dan Sekretaris Jenderal PAN Edy Soeparno memberikan keterangan pers di kediamannya Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (1/3/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, masih mempertimbangkan maju sebagai calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Hal itu dikemukakan Prabowo usai bertemu Presiden PKS Sohibul Iman dan Sekretaris Jenderal PAN Edy Soeparno di kediamannya Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (1/3/2018).

Menurut Prabowo dalam pertemuan itu hanya sebatas membahas strategi pemenangan di Pilkada Jawa Barat 2018.

"Kami ini bicarakan Pilgub. Pilpres nanti. Kalau telenovela ada episode-episodenya," tutur Prabowo.

Dia menegaskan, keputusan maju di Pilpres 2019 akan disampaikan pada waktu yang tepat.

Baca: Jusuf Kalla Dinilai Punya Kekuatan untuk Membuat Poros Baru Lawan Jokowi dan Prabowo di Pilpres 2019

Sebagai mandataris Partai Gerindra, dia mengaku akan mendengarkan suara partai.

Berita Rekomendasi

Namun, dia tidak menutup kemungkinan berpasangan dengan siapapun termasuk menjadi wakil presiden Joko Widodo di Pilpres 2019.

Hal ini didasari untuk mengutamakan kepentingan nasional.

"Apapun keputusan saya selalu mengutamakan kepentingan nasional dan rakyat yang terbaik untuk rakyat itu yang kami akan lakukan," kata dia.

Baca: Fadli Zon Sebut Gerindra Masih Jajaki Komunikasi dengan Partai Lain Untuk Cari Cawapres Prabowo

Koalisi Partai Gerindra, PKS, dan PAN atau koalisi ASYIK mengusung calon gubernur-wakil gubernur Sudrajat-Ahmad Syaikhu di Pilkada Jawa Barat 2018.

Pertemuan itu dihadiri Sudrajat-Ahmad Syaikhu.

PAN diwakili Sekjen Edy Soeparno, sementara Presiden PKS Sohibul Iman juga hadir acara itu.

Selain itu, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan tampak hadir.

Sejumlah politisi Gerindra juga turut hadir seperti Fadli Zon, Ahmad Riza Patria, Edy Prabowo, dan Nizar Zahro.

Sebelum pertemuan, Prabowo menegaskan agenda pertemuan untuk membahas pilgub.

Sejumlah orang di kediaman Prabowo menyanyikan yel-yel untuk mendukung Sudrajat-Syaikhu.

"Sekali lagi ASYIK, Sekali lagi ASYIK," kata mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas