Sindir Bakal Kena Sanksi Lantaran Walkout saat Pidato Jokowi, Ferdinand: Kamu Mentalnya Rendah
Kadiv Advokasi dan Hukum DPP P. Demokrat menuliskan cuitan balasan kepada akun @kangdede78 yang menyinggung soal sanksi.
Editor: Mohamad Yoenus
TribunWow.com/Woro Seto
TRIBUNNEWS.COM - Kadiv Advokasi dan Hukum DPP P. Demokrat menuliskan cuitan balasan kepada akun @kangdede78 yang menyinggung soal sanksi.
Dilansir TribunWow.com, melalui akun Twitternya @LawanPoLitikJKW, cuitan itu tersebar, Selasa (13/2/2018).
Sebelumnya, Ferdinand Hutahaean akan mendapatkan sanksi karena melalukan aksi walkout saat Presiden Joko Widodo berpidato di Rapat Pimpinan Nasional Demokrat, Sabtu pekan lalu.
"Sangat saya sesalkan itu terjadi. Tentu ada sanksi, minimal teguran nanti," kata Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Amir Syamsuddin kepada Kompas.com, Selasa (13/3/2018).
Amir mengatakan, sikap yang ditunjukkan Ferdinand sangat tidak pantas karena tidak menghormati Jokowi sebagai tamu undangan yang hadir.
Kendati demikian, sanksi apa yang akan diberikan akan tergantung dengan pemeriksaan yang dilakukan Komisi Pengawas Demokrat terhadap Ferdinand.
"Komisi pengawas akan memeriksa dan rekomendasinya ke Dewan Kehormatan," kata Amir.
Amir juga mengaku tidak bisa menerima alasan Ferdinand yang mengatakan bahwa aksinya itu adalah sikap pribadi.