Kembali ke Golkar, Yuddy Chrisnandi Masuk Dewan Pakar
Menurut Agung Surat Keputusan masuknya Yuddy tersebut telah diterima seminggu yang lalu.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pakar Golkar Agung Laksono mengatakan Duta Besar Indonesia untuk Ukraina Yuddy Chrisnandi telah menjadi anggota partai Golkar.
Mantan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi tersebut kini menjadi anggota Dewan pakar Golkar.
"Betul dia dewan pakar, sudah masuk dewan pakar," kata Agung dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) partai Golkar di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis, (23/3/2018).
Menurut Agung Surat Keputusan masuknya Yuddy tersebut telah diterima seminggu yang lalu.
Ia mengatakan Yuddy bukan merupakan orang baru di partai Golkar. Sebelum menjadi politisi Hanura, Karir Yuddy dalam politik diawali di partai Golkar.
Baca: Priyo Pindah Partai, Agung: Sopan Santunnya Harus Lapor Dulu
"Dia kembali, dulunya kan Golkar kan, melalangbuana sebentar, lalu akhirnya kembali ke Golkar," katanya.
Pertengahan bulan lalu Yuddy membenarkan bahwa akan kembali ke partai Golkar. Ia mengaku telah lama non aktif dari Partai Hanura.
Adapun alasannya, karena masih ingin mengembangkan karir politiknya.
Selain itu Yuddy mengatakan kepindahannya kepartai Golkar untuk melunasi janjinya.
Ia mengaku pernah berjanji akan kembali ke partai Golkar apabila Airlangga Hartarto terpilih menjadi ketua umum.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.