Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemuda Perindo Gelar Pesta untuk Generasi Milenial

Ketua Umum DPP Pemuda Perindo, Effendi Syahputra mengatakan acara ini dihadiri oleh seluruh DPD Pemuda Perindo se-Indonesia.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pemuda Perindo Gelar Pesta untuk Generasi Milenial
Tribunnews.com/Theresia Felisiani
Ketua Umum DPP Pemuda Perindo, Effendi Syahputra. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎DPP Pemuda Perindo merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 di Jakarta.

Bersamaan dengan HUT Pemuda Perindo, turut digelar juga Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) pertama di tahun 2018.

Seluruh rangkaian acara ini digelar di Kantor DPP Perindo, Jalan Diponegoro, Menteng, ‎Jakarta Pusat, Jumat (30/3/2018) hingga Sabtu (31/3/2018).

Ketua Umum DPP Pemuda Perindo, Effendi Syahputra mengatakan acara ini dihadiri oleh seluruh DPD Pemuda Perindo se-Indonesia.

"HUT ke-2 kami ini bertepatan dengan tahun politik. Kami merayakan dengan meriah dalam dua hari. Ada bazar, festival band, lomba lukis sampai fashion show," ucap Effendi‎, Sabtu (31/3/2018) di Kantor DPP Perindo, Menteng, Jakarta Pusat.

Effendi melanjutkan acara ini juga diisi dengan beberapa talk show mengundang beberapa komunitas, seperti komunitas batik.

"Semua perayaan yang kami adakan, pastinya sedang digandrungi kaum milenial. Kami organisasi sayap yang ramah. Ini pestanya anak-anak generasi milenial," tambah Effendi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas