Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menilik Venue, Fasilitas Baru hingga Kamar Mandi di GBK Jelang Asian Games

Pada kesempatan itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno juga nampak di venue tersebut. Rambutnya masih nampak sedikit basah

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Menilik Venue, Fasilitas Baru hingga Kamar Mandi di GBK Jelang Asian Games
DOK INSTAGRAM/@STADIONGELORABUNGKARNO
Potret Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada malam hari. 

Dari lorong tadi, bisa ditemui sebuah lapangan mini, tempat para pemain sepak bola melakukan pemanasan sebelum bertanding.

Uniknya, di stadion ini begitu terasa sejuk, lantaran adanya ventilasi terbuka di berbagai sudut stadion.

Jajaran Korps Bhayangkara juga berkesempatan mengunjungi ruang ganti pemain.

Setyo bersama Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Mohammad Iqbal sampai melihat kamar mandi para atlet.

Mereka baru mengetahui bahwa para atlet bisa melakukan 'mandi es' seusai bertanding.

Di kamar mandi ini memang tersedia dua buah bak yang cukup besar bersebelahan.

Seorang panitia perempuan mengatakan jika bak ini bisa diisi es untuk mandi es, ataupun air hangat.

BERITA REKOMENDASI

Dari situ kemudian mereka beranjak ke ruang konferensi pers.

Ruangan ini mengingatkan kita pada bioskop, bangku berwarna merah tampak ditata menyerupai bioskop yakni semakin ke belakang, semakin ke atas.

Bangku ini diperuntukkan bagi awak media yang akan mewawancarai tim, pelatih, atau pemain sepak bola.

Di hadapannya, terhampar meja dengan logo Liga 1 Gojek. Terdapat 5 kursi disana.

Setyo, Winarto, Iqbal serta dua orang lainnya menjajal kursi itu.


Berlatar belakang para sponsor Liga 1 Gojek, mereka juga memberikan pernyataan seputar Asian Games.

Setyo dalam kesempatan itu mengatakan proses renovasi GBK sudah mendekati sempurna.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas