KAI Berlakukan Tarif Khusus di Beberapa Rute Perjalanan
PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan tarif khusus untuk beberapa KA dengan relasi Kyoya-Yogyakarta dan Kroya-Tasikmalaya
Editor: Content Writer
Ixfan Hendri Wintoko Manager humas Daop 5 Purwokerto, mengabarkan bahwa PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto, mulai tanggal 01 Mei 2018 berlakukan tarif khusus untuk beberapa KA dengan relasi Kroya – Yogyakarta, dan Kroya – Tasikmalaya, berlaku juga pada relasi sebaliknya Yogyakarta – Kroya, Tasikmalaya – Kroya.
Dia mengatakan pemberian tarif khusus tersebut dalam rangka meningkatkan minat orang untuk bepergian menggunakan transportasi Kereta Api, serta optimalisasi pendapatan angkutan penumpang dengan memanfaatkan tempat duduk kosong (idle seat) pada relasi tertentu, seperti yang telah kami berlakukan di KA-KA dengan relasi Purwokerto-Kroya-Kutoarjo-yogya dan sebaliknya, okupansi relative meningkat.
KA-KA yang kami berlakukan tarip khusus pada relasi baru tersebut adalah, KA 5 dan 6 (Argowilis), KA 49 dan 50 (Turangga), KA 81 dan 82 (Lodaya Malam), untuk relasi kroya – tasikmalaya dan sebaliknya tarif kelas ekskutif sebesar Rp 110.000,-, sedangkan untuk kelas bisnis Rp 90.000,-. tarif khusus sebesar itu juga diberlakukan pada KA yang sama untuk relasi Kroya-Yogyakarta dan sebaliknya.
Manfaatkan layanan baru kami, mendapatkan tarif khusus dengan cara cukup muda yaitu hanya dengan menggunakan KAI access terbaru bisa digunakan untuk bertransaksi pembeilan tiket Go Show mulai 2 jam sebelum keberangkatan, namun bagi pelanggan yang masih memanfaatkan layanan pembelian di loket Stasiun tetap dilayani dan dibuka dua jam sebelum keberangkatan selama tempat duduk masih tersedia," ungkapnya. (*)