Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beredar Foto Kekompakan Enam Anggota Keluarga Cendana Merapat ke Partai Berkarya

Sabtu (21/7/2018) pagi, beredar foto keenam anak presiden kedua Indonesia, Soeharto, berpose bersama.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Beredar Foto Kekompakan Enam Anggota Keluarga Cendana Merapat ke Partai Berkarya
facebook/Badaruddin Andi Picunang,
6 anak Soeharto berlabuh di Partai Berkarya 

TRIBUNNEWS.COM - Sabtu (21/7/2018) pagi, beredar foto keenam anak presiden kedua Indonesia, Soeharto, berpose bersama.

Tangan kiri keenamnya kompak mengangkat menunjukkan angka 7 (tujuh).

Apa maksud dari angka tersebut?

Tidak lain dan tidak bukan, itu adalah angka dari nomor urut Partai Berkarya, partai baru pada Pemilu 2019 dengan Hutomo Mandalam Putra alias Tommy Soeharto sebagai ketua umumnya.

Ternyata foto dengan simbol tangan tersebut memiliki makna yang sangat penting.

Menurut Badaruddin Andi Picunang, Ketua DPP Partai Berkarya, melalui akun Facebook-nya, foto tersebut menjadi bukti dukungan semua Keluarga Cendana, sebutan untuk keluarga Soeharto, pada Partai Berkarya.

"Alhamdulillah semua keluarga Cendana (putra putri P Harto) BERKARYA di PARTAI BERKARYA. #2019KITABERKARYA," demikian tulis Andi.

Berita Rekomendasi

Namun, belakangan muncul pertanyaan mengenai sosok-sosok di dalam foto tersebut.

Sebab, tidak semua orang, khususnya warganet di Indonesia mengenal semua anak Seoharto.

Dilansir Intisari-Online profil singkat keenamnya sdiulas ecara berurutan dari kiri ke kanan, sekaligus mengurut dari anak sulung hingga anak bungsu.

Siti Hardijanti Rukmana

Mbak Tutut.
Mbak Tutut. (Tribunnews.com)

Anak tertua presiden Soeharto ini biasa dipanggil Mbak Tutut.

Wanita yang pernah menjadi Pelaksana Tugas Ibu Negara Republik Indonesia setelah istri Presiden Soeharto, Siti Hartinah meninggal dunia pada 28 April 1996 tersebut lahir pada 23 Januari 1949.

Saat ayahnya masih menjadi berkuasa, Mbak Tutut pernah menjabat sebagai Menteri Sosial Republik Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII.

Halaman
1234
Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas