Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lombok Sedang Berkabung, Jokowi Ingin Pendaftaran Capres Tak Ramai-Ramai

"Besok setelah pendaftaran, saya akan ke Nusa Tenggara Barat," kata Jokowi seusai bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Lombok Sedang Berkabung, Jokowi Ingin Pendaftaran Capres Tak Ramai-Ramai
AGUS SUPARTO/ FOTOGRAFER ISTANA KEPRESIDENAN
Presiden Joko Widodo membagikan sejumlah peralatan belajar kepada anak-anak di tempat pengungsian sementara akibat bencana gempa di Lombok 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo akan mengunjungi lokasi terdampak gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), seusai mendaftarkan diri sebagai peserta Pilpres 2019 ke KPU pada Jumat (10/8/2018).

"Besok setelah pendaftaran, saya akan ke Nusa Tenggara Barat," kata Jokowi seusai bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla di Istana Wapres, Jakarta, Kamis (9/8/2018).

Baca: BREAKING NEWS: Gempa Guncang Lombok, Terdengar Teriakan dan Warga Segera Tinggalkan Kedaraanya

Masih adanya suasana duka di tengah-tengah masyarakat NTB, Jokowi pun berkeinginan saat pendaftaran capres dan cawapres di KPU tidak dilakukan secara ramai-ramai oleh pendukungnya.

"Kita minta agar besok tidak usah ramai-ramai, karena kita tahu suasana masih berkabung saudara-saudara kita di NTB," ucap Jokowi.

Baca: BREAKING NEWS - Gempa 6,2 SR Kembali Guncang Lombok, Tidak Berpotensi Tsunami

Jokowi bersama wapresnya akan daftar sebagai peserta Pilpres 2019 ke KPU, sekitar pukul 09.00 WIB.

Diketahui pada Minggu (5/8/2018) malam, Lombok, Nusa Tenggara Barat terjadi gempa bumi berkekuatan 7,0 SR, yang memakan korban jiwa mencapai 131 orang meninggal dunia dan 1.477 luka berat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas