Kisah Najwa Shihab 9 Tahun Gagal Membujuk dan Merayu Tokoh Ini Tampil di Mata Najwa
Di balik kesuksesan Mata Najwa yang mampu menghadirkan para tokoh bangsa, ternyata masih menyimpan satu kegagalan.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM - Najwa Shihab menjelma menjadi salah satu presenter handal di Tanah Air.
Narasumber top Tanah Air sudah dihadirkan di acaranya Mata Najwa.
Pertanyaannya tajam diiringi tatapan mata yang tajam.
Acara talkshow Mata Najwa menjadi salah satu acara bincang-bincang yang paling dinanti pemirsa televisi.
Faktor sang pembawa acara Najwa Shihab memegang peranan penting.
Paras cantik dan kecerdasan Najwa Shihab jadi daya pikat acara Mata Najwa.
Pertanyaan-pertanyaan tajam yang dilontarkan Najwa Shihab ke narasumber menjadi kunci menariknya acara bincang-bincang ini.
Apalagi bintang tamu yang dihadirkan bukan orang sembarangan.
Hampir sebagian besarnya adalah para elite politik, tokoh di bidangnya masing-masing.
Bahkan Presiden dan Wakil Presiden pun bersedia hadir di acara Najwa Shihab.
Jarang acara talkshow bisa menghadirkan narasumber sekelas presiden dan wakil presiden.
Mata Najwa pertama kali tayang pada 25 November 2009 di Metro TV.
Mata Najwa resmi berakhir pada tanggal 23 Agustus 2017 dengan keputusan pemandu (tuan rumah) Mata Najwa untuk mengakhiri karier di Metro TV sekaligus sebagai tuan rumah Mata Najwa.
Episode terakhir Mata Najwa di MetroTV adalah "Catatan Tanpa Titik" yang ditayangkan pada tanggal 30 Agustus 2017.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.