Beredar Informasi akan Ada Gempa dan Tsunami Susulan Sebesar 8,1 SR di Palu, BNPB: Hoax
Di tengah upaya evakuasi dan penyelamatan korban gempa bum di Sulawesi Tengah, kini mulai bermunculkan sejumlah informasi yang meresahkan masyarakat.
Penulis: Lailatun Niqmah
Editor: Astini Mega Sari
TRIBUNNEWS.COM - Di tengah upaya evakuasi dan penyelamatan korban gempa bumi di Sulawesi Tengah, kini mulai bermunculkan sejumlah informasi yang meresahkan masyarakat.
Di antaranya adalah informasi akan adanya gempa dan tsunami susulan yang lebih besar.
Dilansir TribunWow.com, melalui akun Twitternya @Sutopo_PN, Kepala Pusat Data dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengklarifikasi hal tersebut pada Senin (1/10/2018).
Hotel Roa-roa di Palu Runtuh, 7 Atlet Paralayang Belum Diketahui Nasibnya, Berikut Fakta-faktanya
Sutopo pun meminta agar masyarakat mengabaikan informasi tersebut.
Menurutnya, tidak ada teknologi yang dapat memprediksi gempa dengan pasti.
Oleh karena itu, ia memastikan jika informasi yang beredar tersebut adalah hoaks alias tidak benar.