Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perbedaan Ekspresi Amien Rais Sebelum dan Sesudah Diperiksa, Pakar Nilai Ada yang Disembunyikan

ada perbedaan yang jelas terlihat ketika Amien Rais sebelum, sesaat dan sesudah diperiksa sebagai saksi kasus hoax Ratna Sarumpaet.

Editor: Yudhi Maulana
zoom-in Perbedaan Ekspresi Amien Rais Sebelum dan Sesudah Diperiksa, Pakar Nilai Ada yang Disembunyikan
kolase Youtube/kirdiputra.com
Amien Rais dan Kirdi Putra 

TRIBUNNEWS.COM - Pakar hipnotis forensik dan analisa ekspresi mikro wajah, Kirdi Putra, mengomentari mengenai perubahan mimik wajah Amien Rais sebelum dan sesudah menjalani pemeriksaan.

Hal ini diungkapkan saat menjadi narasumber di Apa Kabar Indonesia Malam yang tayang di TV ONe, pada Rabu (10/10/2018).

Menurut Kirdi, ada perbedaan yang jelas terlihat ketika Amien Rais sebelum, sesaat dan sesudah diperiksa sebagai saksi kasus hoax Ratna Sarumpaet.

Pada Selasa (9/10/2018), sesaat sebelum Amien Rais diperiksa pihak kepolisian sebagai saksi kasus hoax Ratna Sarumpaet.

Pada malam tersebut, Amien Rais mengaku akan hadir di pemanggilan kedua Polsda Metro Jaya, setelah pada pemanggilan pertama pada Jumat (5/10/2018) mangkir.

Akan tetapi, setelah menyatakan janji akan datang, Amien Rais justru mengungkapkan bahwa dirinya akan membongkar sebuah fakta besar yang menyita perhatian publik.

Fakta tersebut akan Amien Rais beberkan kepada penyidik.

Berita Rekomendasi

"Saya akan datang di Polda setelah itu saya akan membuat sebuah fakta yang insyallah akan menarik perhatian," kata Amien di Jalan Daksa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, (9/10/2018) melansir Tribunnews.com.

Setelah itu, Amien Rais pun membocorkan bahwa fakta yang akan ia ungkap ini terkait dengan kasus korupsi lama yang mengendap di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Yang ini hubungannya tentang penegakan hukum di sana, korupsi yang sudah mengendap lama di KPK akan saya buka pelan-pelan," kata Amien.

HALAMAN SELENGKAPNYA ======>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas