Polisi Cek Kebenaran Dugaan Peluru Nyasar Kembali Terjadi di Gedung DPR
"Belum jelas ya. Belum bisa dipastikan," ujar Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Arie Erdian saat dikonfirmasi, Rabu (17/10/2018)
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
Polisi Cek Penembakan Lagi di Gedung DPR
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak kepolisian belum dapat memastikan bahwa terjadi penembakan lagi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (17/10/2018) siang.
"Belum jelas ya. Belum bisa dipastikan," ujar Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Arie Erdian saat dikonfirmasi, Rabu (17/10/2018).
Baca: Kaca Ruangan Anggota Fraksi PAN Pecah Diduga Akibat Hantaman Peluru
Saat ini menurut Arie, polisi sedang meluncur ke TKP untuk melakukan pengecekan.
"Anggota lagi ke TKP dulu cek," ungkap Arie.
Baca: Kapolres Jakarta Pusat Periksa Langsung Penemuan Peluru Nyasar di Gedung DPR
Seperti diketahui, dua peluru kembali di temukan di gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, (17/10/2018).
Baca: Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan CPNS 2018 Diumumkan, Begini Cara Ceknya
Peluru tersebut ditemukan di lantai 10 tepatnya ruang 1008 tempat berkantornya anggota Fraksi Demokrat Vivi Jayanti Jayabaya, dan ruang 2009 tempat berkantornya anggota Fraksi PAN Totok Daryanto.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.