Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Keberhasilan Diplomasi Ekonomi Indonesia ke Afrika dalam Empat Tahun Pemerintahan Jokowi

Menurutnya setidaknya sudah ada tiga diplomasi ekonomi antara Indonesia dan Afrika selama empat tahun pemerintahan Jokowi-JK.

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ini Keberhasilan Diplomasi Ekonomi Indonesia ke Afrika dalam Empat Tahun Pemerintahan Jokowi
Kemlu
Retno LP Marsudi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi mengatakan selama empat tahun pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla, negara berhasil melakukan sejumlah diplomasi ekonomi ke kawasan Afrika.

Menurutnya setidaknya sudah ada tiga diplomasi ekonomi antara Indonesia dan Afrika selama empat tahun pemerintahan Jokowi-JK.

“Yang pertama Indonesia berhasil menyelenggarakan Forum Indonesia Afrika pertama yang di dalamnya ada ‘deal bussiness’ senilai 2 miliar US Dolar, dan saat ini sudah ada 3 perusahaan Indonesia yang masuk kawasan Afrika,” ungkapnya di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Kamis (25/10/2018).

Baca: Menlu Klaim Negara Bebaskan 443 WNI dari Hukuman Mati di Luar Negeri

Retno juga mengatakan dalam periode yang sama negara berhasil membuka penerbangan pertama langsung dari Indonesia ke kawasan Afrika.

“Indonesia berhasil membuka penerbangan Jakarta ke Addis Ababa (Ethiopia), juga melaksanakan sejumlah pembangunan infrastruktur di Afrika,” ungkapnya.

“Indonesia juga menawarkan teknologi kereta api kepada Senegal,” tegas Retno.

Retno mengatakan diplomasi ekonomi merupakan satu dari empat prioritas Kementerian Luar Negeri di bawah pemerintahan Jokowi-JK.

BERITA REKOMENDASI

“Yang pertama melindungi Negara Kesatuan Republik Indonesia, melindungi wakil negara yang bekerja dan tinggal di luar negeri, peningkatan diplomasi ekonomi, dan peran aktif Indonesia baik di kawasan regional maupun dunia internasional secara luas,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas