Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mayoritas Korban Pesawat Lion Air PK-LQP Berhasil Diidentifikasi Lewat DNA

Brigjen Pol Musyafak mengatakan , mayoritas korban pesawat Lion Air PK-LQP tersebut berhasil diidentifikasi berdasarkan sampel DNA.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Mayoritas Korban Pesawat Lion Air PK-LQP Berhasil Diidentifikasi Lewat DNA
Tribunnews.com/ Gita Irawan
Kepala Rumah Sakit RS Polri Said Sukanto (RS Polri Kramat Jati) Brigjen Pol dr Musyafak (tengah) dalam jumpa pers di RS Polri, Kramat Jati, Jumat (9/11/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim DVI Polri hingga kini sudah berhasil mengidentifikasi 77 korban jatuhnya pesawat Lion Air PK-LQP nomor penerbangan JT610 .

Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Polri Tingkat I Said Sukanto, Brigjen Pol Musyafak mengatakan , mayoritas korban pesawat Lion Air PK-LQP tersebut berhasil diidentifikasi berdasarkan sampel DNA.

Baca: Jenazah 2 Bayi Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT610 Berhasil Diidentifikasi Tim DVI

"Kalau dilihat prosentasenya, mayoritas memang bisa diidentifikasi berdasarkan tes DNA," kata Musyafak dalam konferensi pers di Rumah Sakit Bhayangkara Polri Tingkat I Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (9/11/2018) malam.

Musyafak mengatakan hingga hari keduabelas operasi, tim DVI tidak memiliki kendala berarti dalam proses pencocokkan sample DNA.

Baca: Satu Bayi Korban Pesawat Lion Air PK-LQP Berhasil Dikenali Karena Cap Telapak Kaki Kanan

"Sejauh ini prosesnya lancar," kata Musyafak.

Berdasarkan catatan Tribunnews.com, dari total 77 korban yang telah berhasil diidentifikasi, 49 jenazah korban Lion Air JT610 berhasil diidentifikasi lewat tes DNA.

BERITA REKOMENDASI

Sedangkan korban lainnya dapat diidentifikasi lewat sidik jari, data medis, dan properti korban.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas