Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Coba Mini Cooper Rp 12 Ribu Didampingi Bos Bukalapak, Dedi Heryadi Bingung dan Sesekali Tersenyum

Ketika mencoba Mini Cooper seharga Rp 12 ribu didampingi bos Bukalapak, Achmad Zaky, Dedi Heriyadi tampak bingung dan sesekali tersenyum.

Editor: ade mayasanto
zoom-in Coba Mini Cooper Rp 12 Ribu Didampingi Bos Bukalapak, Dedi Heryadi Bingung dan Sesekali Tersenyum
TribunJakarta.com/Jaisy Rahman Tohir
Dedi Heryadi, driver ojek online yang membeli mini cooper seharga Rp 12 ribu berencana akan menjual lagi mobil mewah tersebut. 

TRIBUNNEWS.COM - Pengemudi ojek online (ojol) Dedi Heryadi mencoba Mini Cooper seharga Rp 12 ribu yang didapatkannya ketika mengikuti program hari belanja online nasional (Harbolnas).

Dedy Heriyadi mengaku dirinya berawal dari keisengan semata mengikuti Harbolnas tersebut.

"Awalnya saya mau klik handphone, tapi handphone enggak pernah dapat. Kali-kali mobil dapat. Saya klik yang mobil, yang intinya iseng enggak berharap besar," kata Dedi Heryadi.

Ia kemudian mencoba peruntungan ini dengan tidak berharap apa pun, karena peminat di luar dirinya yang pasti sangat banyak.

Dedi memutuskan untuk mencoba membeli Mini Cooper di Bukalapak pada Rabu (12/12/2018), karena sisa saldo Bukalapak-nya yang masih mencukupi untuk membelinya.

Kala itu, Dedi Heryadi memiliki Rp 14.000 sisa saldo di akunnya dan ia ingin menggunakannya untuk membeli barang yang bisa menunjang pekerjaannya.

Baca: Soal Kemungkinan Ada Petisi Karena Waktu Proses Pemberkasan CPNS 2018 Singkat, BKN Beri Penjelasan

Baca: Hilda Ketahuan Cuma Unggah 2 Foto Billy Syahputra di Instagram, Young Lex: Jaga Perasaan Orang Lain?

Dedi Heryadi sempat terpikir untuk memilih ponsel saja dibandingkan mobil namun ia pun iseng menguji keberuntungannya.

Berita Rekomendasi

Setelah ia memilih untuk membeli Mini Cooper, secara otomatis saldonya berkurang dan tersisa Rp 2.000.

Dini hari pada esok harinya, Kamis (13/12/2018) Dedi Heryadi terbangun karena terpikir anaknya yang sedang sakit, bertempat tinggal di Ciamis.

Lalu, Dedi Heryadi memutuskan untuk membuka YouTube menonton video.

Baca Selanjutnya: Pengemudi Ojol Coba Mini Cooper Seharga Rp 12 Ribu, Bos Bukalapak Dibuat Tertawa Karena Hal Ini

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas