4 Tahun Jokowi-JK, Kemenhan Klaim Bangun 999,5 Km Jalan Inspeksi Perbatasan dengan Malaysia
Pembangunan komponen pertahanan di perbatasan itu juga diperkuat dengan pemenuhan kekuatan pokok minimum TNI yang mencapai 61,8 persen.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama empat tahun pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla, Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu mengklaim pihaknya sudah membangun 999,5 kilometer Jalan Inspeksi dan Patroli Perbatasan (JIPP) serta Jalan Administrasi.
Hal itu disampaikan Ryamizard dalam pencapaian akhir tahun 2018 Kemenhan di Graha Mandiri, Jakarta Pusat, Kamis (27/12/2018).
“Dalam program pengamanan perbatasan Kemenhan telah membangun 999,5 kilometer JIPP dan Jalan Administrasi di sepanjang perbatasan dengan Malaysia di Kalimantan,” jelas Ryamizard.
Untuk melengkapi infrastruktur itu Kemenhan juga telah membangun Pospamtas, Border Sign Post (BSP), dan pilar perbatasan.
Baca: Trump mendadak kunjungi tentara AS di Irak: Kami tidak ingin menjadi polisi dunia
Pembangunan komponen pertahanan di perbatasan itu juga diperkuat dengan pemenuhan kekuatan pokok minimum TNI yang mencapai 61,8 persen.
“Selain itu untuk memberi rasa sejahtera bagi para prajurit sudah dibangun 241.441 unit rumah negara untuk mereka termasuk yang bertugas di perbatasan,” tegas Ryamizard.
Pengamanan di perbatasan menurut Ryamizard perlu dilakukan sebagai bagian dari membangun profesionalisme TNI yang berujung pada membangun kedaulatan negara di wilayah sendiri.