Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lelang Penggalangan Dana Kampanye, Goresan Cat Jokowi Dilanjutkan Kartika Affandi Jadi Lukisan

Calon presiden petahana Joko Widodo menghadiri acara penggalangan dana kampanye di Foyer Ballroom, Pullman Hotel, Jakarta Barat, Senin (11/2/2019).

Editor: Sugiyarto
zoom-in Lelang Penggalangan Dana Kampanye, Goresan Cat Jokowi Dilanjutkan Kartika Affandi Jadi Lukisan
Fabian Januarius Kuwado
Sekretaris TKN Jokowi-Maruf Amin, Hasto Kristiyanto dan pelukis Kartika Affandi sedang melihat-lihat lukisan yang akan dilelang untuk sumbangan kampanye Joko Widodo-Maruf Amin. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon presiden petahana Joko Widodo menghadiri acara penggalangan dana kampanye di Foyer Ballroom, Pullman Hotel, Jakarta Barat, Senin (11/2/2019).

Jokowi tiba di acara pukul 19.45 WIB.

Mengenakan jaket merah dengan dalaman kemeja putih, Jokowi mengawali kegiatannya itu dengan menunaikan ibadah salat Isya.

Penggalangan dana dilakukan melalui lelang lukisan sejumlah seniman.

Harga awal lukisan itu beragam. Mulai dari Rp 20 juta hingga Rp 500 juta.

Sebagai pembukaan, Jokowi sempat menggoreskan cat ke atas kanvas.

Goresan Jokowi itulah yang dilanjutkan oleh pelukis Kartika Affandi.

BERITA TERKAIT

Lukisan itu akan dikerjakan Kartika pada saat itu juga untuk dilelang.

Acara tersebut berlangsung tertutup dari media massa.

Sejumlah pengusaha hadir dalam acara itu.

Hadir pula Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin Erick Thohir, Anggota Dewan Pengarah TKN Pramono Anung dan sejumlah politikus PDI Perjuangan.

Beberapa pelukis yang turut serta, antara lain Tisna Sanjaya dengan karya "Sang Naga" senilai Rp 125.000 dan Soeharto Pr dengan karya "Jokowi Presidenku" senilai Rp 70 juta.

Ada pula pelukis Sentot Widodo dengan karya "Bingkai Reinkarnasi" seharga Rp 40 juta serta Darmana dengan karya "Focus-Batik Sogan" seharga Rp 500 juta. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Di Penggalangan Dana Kampanye, Kartika Affandi Lanjutkan Goresan Cat Jokowi

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas