Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tawa dan Senyum Siti Aisyah

Kepada Jokowi dan pemerintah atas pembebasan yang ia terima dari dakwaan pembunuhan terhadap Kim Jong Nam, kakak tiri dari pemimpin Korea Utara

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Tawa dan Senyum Siti Aisyah
Tribunnews/JEPRIMA
Siti Aisyah saat melakukan sawer kepada warga setempat sebagai tanda syukur atas kebebasannya di Kediamannya dikawasan Serang, Banten, Rabu (13/3/2019). Siti Aisyah kembali ke Indonesia setelah dibebaskan oleh Pengadilan Tinggi Shah Alam, Malaysia karena Jaksa mencabut dakwaan terhadap Aisyah terkait kasus dugaan pembunuhan Kim Jong-Nam. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, SERANG-Senyum Siti Aisyah terlihat terus mengembang dari wajahnya. Bersama dengan orangtua dan para keluarga, Aisyah terlihat keluar untuk pertama kalinya dari dalam rumah yang sudah ditinggalkannya selama dua tahun lebih sejak ditahan oleh Pengadilan Malaysia, Rabu (13/3/2019) kemarin.

Sesekali tawanya terdengar ketika mengungkapkan perasaannya setelah bertemu dengan keluarga besar dan para tetangga.  "He-he-he senang sekali sih. Tidak bisa ngomong banyak. Intinya, saya sangat senang berkumpul lagi," ucap Aisyah dengan tawa kecilnya yang terdengar di kediamannya, di Serang, Provinsi Banten.

Usai pertemuan dengan Presiden, ia mengatakan, Jokowi sempat memberikan pesan agar bisa menenangkan diri dan beristirahat bersama keluarga. Tak ayal, dirinya pun membalas dengan beribu ucapan terimakasih.

Kepada Jokowi dan pemerintah atas pembebasan yang ia terima dari dakwaan pembunuhan terhadap Kim Jong Nam, kakak tiri dari pemimpin Korea Utara Kim Jong Un.

Baca: Siti Aisyah Dilepas, Malaysia Justru Tolak Pembebasan Doan Thi Huong

"Saya cuma bisa bilang terimakasih banyak sama Pak Jokowi dan pemerintah Indonesia sampai saya bisa berkumpul lagi dengan keluarga," kata dia.

Baca: Media Jepang Pajang Foto Jokowi, Mempertanyakan Siti Aisyah Bisa Bebas

Belum sampai disitu, Aisyah berharap hal yang sama terjadi kepada Doan Thi Huong, seorang warga negara Vietnam yang hingga saat ini masih mendekam di penjara atas tuduhan yang sama dengannya.

Meski, dia mengaku tidak di dalam satu sel yang sama, namun, wanita berusia 27 tahun itu beberapa kali berkomunikasi selama berada di penjara Malaysia.  "Saya berharap Doan juga bisa bebas seperti saya. Selama di penjara, saya sering berkomunikasi dengan dia," jelasnya.

BERITA REKOMENDASI

2 tahun, 23 hari ia yang mendekam di Hotel Prodeo Malaysia, mengaku diperlakukan secara baik dan manusiawi. Tidak ada keistimewaan yang didapatkan oleh dirinya maupun ancaman yang datang dari luar penjara. "Tidak ada. Semuanya berjalan baik-baik saja. Saya dan tahanan lain, diperlakukan secara baik," ungkapnya.

Aisyah berhenti sampai di situ. Ia tidak lagi menjawab pertanyaan wartawan yang dirasa sensitif bagi dirinya, seperti kronologis saat Reality Show terjadi, hingga pertemuan dengan agen yang diduga merupakan intelijen Korea Utara. "Untuk hal-hal itu, mohon maaf. Saya masih belum bisa jawab," ujar Siti Aisyah.

Anak-anak kecil yang sudah berkumpul di depan rumah Aisyah meminta agar acara saweran segera dilakukan. Satu acara adat yang dilakukan untuk memberi rezeki dan membuang kesialan dalam satu waktu yang sama. Laiknya, pesta pernikahan, anak-anak berebut memungut beberapa gepok uang koin yang dilempar oleh Aisyah.

Senyum Aisyah terus mengembang melihat hal itu. "Ayo teh, lagi teh," anak-anak kompak berteriak.
Selang lima menit melakukan 'Saweran' Aisyah kembali masuk ke dalam rumah dengan cat dominan kuning di Kampung Ranca Sumur, Desa Sindang Sari, Serang, Banten.

Baca: TKN: BPN Panik Tak Paham Diplomasi Hukum Kasus Siti Aisyah

Rumah yang akan menjadi tempat tinggalnya dalam beberapa waktu ke depan. Alasannya, ia masih belum mengetahui akan mengerjakan apa setelah kejadian tersebut?


"Saya akan tetap disini dulu. Masih belum tahu mau ngapain? Sekarang ini mau istirahat dulu dan menghabiskan waktu dengan keluarga," imbuh dia seraya masuk ke dalam rumah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas