Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Presiden Jokowi Terima Keluhan dari Kaum Disabilitas Saat Menjajal MRT

Dalam satu minggu ini, Presiden Jokowi sudah dua kali menjajal MRT dari Stasiun MRT Bundaran HI ke Stasiun MRT Lebak Bulus.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Presiden Jokowi Terima Keluhan dari Kaum Disabilitas Saat Menjajal MRT
Tribunnews.com/ Theresia Felisiani
Presiden Jojowi bersama Ibu Negara Iriana diajak swafoto oleh Artis Gading Martin usai menjajal MRT, Kamis (21/3/2019) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Dalam satu minggu ini, Presiden Jokowi sudah dua kali menjajal MRT dari Stasiun MRT Bundaran HI ke Stasiun MRT Lebak Bulus.

Lantas bagaimana kesan dari Presiden Jokowi yang dalam kesempatan kali ini mengajak Ibu Negara Iriana serta beberapa artis ibu kota.

Ditemui usai naik MRT dari Stasiun Lebak Bulus ke Stasiun Istora, Jokowi menyatakan secara umum pengoperasian MRT sudah baik.

Baca: Awalnya Hanya Demam Biasa, Bocah 4 Tahun Ini Meninggal Dunia Usai Menolak Minum Obat

Meski begitu selama di MRT, mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengaku sempat mendapat komplain dari kaum difabel.

"Secara umum kita lihat‎ baik. Tetapi tadi kita bersama-sama dengan kaum disabilitas masih ada komplen jarak antara kereta dan platform. Masih terlalu lebar, nanti Pak Dirut akan membenahi," kata Jokowi.

"Termasuk ada komplain juga katanya beberapa tulisan petunjuk di pintu kurang besar. Semua koreksi dari penumpang kita dengarkan," tambah Jokowi.

Baca: Politisi PDIP Beri Jawaban jika Jokowi Kalah di Pilpres 2019: Enggak Jadi Presiden Mah Santai

Berita Rekomendasi

Terakhir Jokowi berharap setelah diresmikan, Minggu (24/3/2019)‎, masyarakat bisa beralih ke MRT sehingga kemacetan lalu lintas bisa berkurang.

Termasuk jika nantinya MRT bakal diperluas hingga menjangkau daerah penyangga Jakarta seperti Depok, Bekasi, Bogor, dan Tangerang Selatan.

Baca: Survei Litbang Kompas Sebut PSI Partai Baru yang Paling Ditolak Masyarakat

"Semakin banyak rute yang tersambung dengan ‎moda transportasi lain, harapannya masyarakat berpindah ke MRT. Para Wali Kota Depok, Bekasi, Bogor, Tangsel, semua sudah sepakat akan terintegrasi," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas