Penjelasan Sekjen Kementerian Agama Soal Rangkap Jabatan Dirinya Sebagai Irjen
Rangkap jabatan di Kementerian Agama (Kemenag) menjadi sorotan seiring mencuatnya kasus dugaan suap jual-beli jabatan.
Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rangkap jabatan di Kementerian Agama (Kemenag) menjadi sorotan seiring mencuatnya kasus dugaan suap jual-beli jabatan.
Alasannya, posisi Inspektur Jenderal (Irjen) yang ditempati pelaksana tugas (Plt) oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) dianggap rawan konflik kepentingan.
Saat ini, jabatan Sekjen Kemenag ditempati Nur Kholis Setiawan.
Namun, pada saat yang sama, Nur Kholis juga merupakan Plt Irjen Kemenag.
Menurut Nur Kholis, kekosongan posisi Irjen yang merupakan pejabat eselon 1 tidak bisa dijabat Plt oleh eselon 2.
Katanya, aturan tersebut sudah tertera dalam manajemen kepegawaian.
Baca: Polri Sebut Orang yang Mengajak Golput dalam Pemilu Bisa Dipidana
Selain itu, jelas Nur Kholis, penunjukkannya sebagai Plt Irjen merupakan titah langsung dari Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
"Karena sejak 5 oktober 2018 kan saya dikukuhkan menjadi Sekjen Kementerian Agama yang sebelum itu saya menjadi Irjen. Otomatis kan Irjen kosong," kata Nur Kholis usai diperiksa di Gedung Merah Putih KPK, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2019).
"Tidak boleh ada kekosongan jabatan sehingga saya mendapatkan surat perintah menteri untuk melaksanakan pelaksana tugas inspektur jenderal Kementerian Agama," sambungnya.
Pandangan itu sebelumnya malah tidak sejalan dengan pendapat Mochammad Jasin selaku mantan Irjen Kemenag.
Baca: TKN Sebut Aspek Hubungan Internasional Jadi Keunggulan Jokowi dalam Debat Keempat Pilpres 2019
Posisi irjen disebut Jasin sebaiknya diisi orang-orang di lingkungan Inspektorat Jenderal atau Itjen.
"Di kala pengawasan, controlling dicampur dengan actuating berarti sudah menyalahi prinsip manajemen yang baik," kata Jasin sebelumnya.
Ternyata selain dua jabatan tadi, Nur Kholis juga menjabat sebagai Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi Kemenag.
Lalu apa penjelesan Nur Kholis?