Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambut Ramadan, Satgas Pamtas Yonif PR 328/DGH Bersihkan Masjid di Perbatasan

Dansatgas Pamtas Yonif PR 328/DGH Mayor Inf Erwin Iswari mengatakan kegiatan karya bakti ini dilakukan bersama dengan seluruh unsur Masyarakat

Penulis: Gita Irawan
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Sambut Ramadan, Satgas Pamtas Yonif PR 328/DGH Bersihkan Masjid di Perbatasan
IST
Dalam rangka menyambut kedatangan bulan suci Ramadan, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif PR 328/DGH melakukan bersih-bersih di Masjid Nur’un An Nur, Kampung Pitewi, Distrik Arso Timur Pada Rabu (1/5/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangka menyambut kedatangan bulan suci Ramadan, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif PR 328/DGH melakukan bersih-bersih di Masjid Nur’un An Nur, Kampung Pitewi, Distrik Arso Timur Pada Rabu (1/5/2019).

Dansatgas Pamtas Yonif PR 328/DGH Mayor Inf Erwin Iswari mengatakan kegiatan karya bakti ini dilakukan bersama dengan seluruh unsur Masyarakat Kampung Pitewi.

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Muhammad Aidi dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunnews.com pada Jumat (1/5/2019).

“Tentunya dalam menyambut Bulan Puasa, Satgas mengajak Warga untuk melakukan pembersihan. Baik kebersihan lingkungan maupun kebersihan dalam Masjid untuk kenyamanan dalam beribadah di Bulan Puasa," kata Erwin.

Baca: Rayakan Hari Buruh, BPJS Ketenagakerjaan Gelar Seminar Perkenalkan Vision Zero

Erwin memgatakam, kegiatan karya bakti itu merupakan bentuk kepedulian Personel Satgas Pos Pitewi yang dipimpin oleh Sertu Febri terhadap kebersihan lingkungan sarana Ibadah khususnya kebersihan lingkungan Masjid.

"Tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan rasa nyaman bagi warga khususnya umat Muslim yang akan melaksanakan ibadah dan juga untuk menjalin silaturahmi untuk mempererat hubungan antara Personel Satgas dengan Warga," kata Erwin.

BERITA REKOMENDASI

Selaku Imam Masjid Nur’un An-Nur Kampung Pitewi yang juga ikut turut dalam kegiatan ini, Saleh, mengatakan bahwa kegiatan itu diharapka dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Warga Kampung Pitewi selama Bulan Ramadan.

"Dibulan yang suci ini harapan kami dari Personel Satgas juga ikut aktif dalam kegiatan-kegiatan Ibadah khususnya dalam pelaksanaan Taraweh. Kami ucapkan terima kasih kepada Personel Satgas yang sudah membantu dalam menjaga kebersihan lingkungan masjid," kata Saleh.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas