Tito Karnavian Tunjukan Barang Bukti yang Disita untuk Aksi 22 Mei
Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Tito Karnavian menunjukkan sejumlah barang bukti yang sudah disita untuk aksi 22 Mei, Rabu (22/5/2019).
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
Kapolri Tunjukan Sejumlah Barang Bukti yang Disita untuk Aksi 22 Mei
TRIBUNNEWS.COM - Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Tito Karnavian menunjukkan sejumlah barang bukti yang sudah disita terkait aksi 22 Mei, Rabu (22/5/2019).
Barang bukti yang disita tersebut berupa senjata api yang rencananya akan dipakai untuk aksi 22 Mei.
Dalam penjelasan Tito karnavian dalam siaran Kompas TV, senjata tajam yang disita oleh Kapolri ada yang dilengkapi peredam untuk meminimalisir suara yang dihasilkan.
"Yang dilengkapi dengan peredam, jadi kalo ditembakkan suaranya tidak kedengaran."
Baca: TERKINI Aksi 22 Mei 2019 di Jakarta, Temuan Amplop Isi Uang hingga Terduga Provokator Diamankan
"Juga tidak dilengkapi dengan pisir, jadi bisa digunakan untuk sniper," ucap Tito Karnavian.
Kepolisian berhasil mengamankan senjata api pada tanggal 19 Mei dan 21 Mei dari tiga orang yang rencananya akan di pakai pada hari ini.
Kapolri juga menjelaskan ada upaya untuk membuat seolah ada kerusuhan dan menjadi martir.
Polisi Tangkap 101 Terduga Provokator
Polda Metro Jaya telah mengamankan 101 orang yang diduga sebagai provokator dalam kerusuhan di kawasan Tanah Abang, Jakarta, sejak Selasa (21/5/2019) malam hingga Rabu (22/5/2019) siang.
Baca: Massa Aksi di Petamburan Telah Membubarkan Diri
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono mengungkapkan pihak kepolisian masih melakukan penangkapan pada terduga provokator. Kemungkinan jumlah terduga provokator akan bertambah.
"Bertambah terus, sudah 101 (yang ditangkap, red)," ujar Kombes Argo Yuwono.
Untuk diketahui, aksi unjuk rasa di depan kantor Bawaslu, Jalan Thamrin, Jakarta, berlangsung ricuh, bahkan hingga Rabu (22/5) siang.
Kericuhan juga terjadi di dekat Asrama Brimob Tanah Abang hingga kawasan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Pantau kondisi terkini unjuk rasa massa disekitaran kantor Bawaslu, Tanah Abang dan Petamburan melalui siaran KompasTV.
Baca: TNI Dituding Tak Kompak dengan Polri saat Tangani Aksi 22 Mei, Wiranto & Panglima TNI Beri Jawaban
Berikut link KompasTV yang dapat dikses melalui HP:
(Tribunnews.com/Sina, Fahdi Fahlevi/Kompas.TV)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.