Inilah Sosok Penumpang yang Serang Sopir dan Rebut Kemudi hingga Picu Kecelakaan Maut di Tol Cipali
Inilah sosok penumpang yang merebut kemudi bus dan picu kecelakaan maut di Tol Cipali.
Editor: Sri Juliati
![Inilah Sosok Penumpang yang Serang Sopir dan Rebut Kemudi hingga Picu Kecelakaan Maut di Tol Cipali](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/kapolda-jabar-irjen-pol-rudy-sufahriadi-kecelakaan-di-cipali.jpg)
Inilah sosok penumpang yang merebut kemudi bus dan picu kecelakaan maut di Tol Cipali.
TRIBUNNEWS.COM - Terungkap, inilah sosok penumpang yang merebut kemudi bus dan picu kecelakaan maut di Tol Cipali.
Ternyata, penumpang bus yang menyerang sopir lantas merebut kemudi dan menyebabkan kecelakaan beruntun di Km 150.900 Jalur B Tol Cipali disebut berprofesi sebagai sekuriti.
"Pekerjaannya sekuriti," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko di Mapolda Jabar, Senin (17/6/2019).
Kecelakaan maut yang terjadi Senin pukul 01.00 WIB itu menewaskan 12 orang.
Sekuriti berinisial A itu diduga mengambil alih kemudi sopir secara paksa sehingga menyebabkan bus oleng ke kanan menyeberang dan terjadi kecelakaan.
Baca: Fakta Kecelakaan Maut di Tol Cipali Tewaskan 12 Orang, Pernah Terjadi di China Karena Ulah Penumpang
Baca: Kejadian Sebelum Kecelakaan Maut di Tol Cipali, Penumpang Serang Sopir Usai Dengar Percakapan Kenek
"Saudara A memaksa sopir untuk berhenti dengan cara mengambil alih secara paksa kemudi tersebut."
"Terjadi perdebatan dengan pengemudi sehinggga pengemudi bus hilang kendali ke kanan selanjutnya menyeberang dan terjadi kecelakaan," kata Truno.
A diketahui mengalami luka berat.
Selain 12 orang meninggal dalam kecelakaan maut di Tol Cipali ini, 43 orang mengalami luka berat dan ringan.
Adapun sejumlah kendaraan yang terlibat dalam tabrakan beruntun ini adalah Bus Safari bernomor polisi H 1469 CB, Mitsubishi Expander B 8137 PI, Toyota Inova B 168 DIL, dan Mitsubishi truk R 1436 ZA.
Baca: Daftar Nama Korban Meninggal, Luka Berat, dan Luka Ringan dalam Kecelakaan Maut di Tol Cipali
A Akan Ditempatkan di Ruang Isolasi
Kapolda Jabar, Irjen Pol Rudy Sufahriadi mengatakan, saat ini, A masih menjalani perawatan medis di RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon.
"Yang bersangkutan mengalami luka berat, sementara sopir busnya meninggal dunia," ujar Rudy saat ditemui di RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon, Senin (17/6/2019) siang.