Rekrutmen Staf Pendukung Analis Publikasi LKPP, Pendidikan Minimal Sarjana Buka hingga 29 Juni 2019
Rekrutmen Staf Pendukung Analis Publikasi LKPP, Buka hingga 29 Juni 2019
Editor: Bobby Wiratama
Rekrutmen Staf Pendukung Analis Publikasi LKPP, Buka hingga 29 Juni 2019
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini merupakan informasi terbaru mengenai di instansi lembaga kebijakan pengadaan barang jasa pemerintah atau lebih dikenal dengan singkatan LKPP.
LKPP merupakan lembaga pemerintah non kementerian yang berada di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada presiden dalam mengembangkan dan merumuskan kebijakan pengadaan barang dan jasa pemerintah.
Dalam rangka meningkatkan pelayanan di Bagian Hukum dan Humas LKPP maka dibutuhkan 1 (satu) orang tenaga Jasa Lainnya Perorangan mengisi posisi sebagai Staf Pendukung Analis Publikasi.
• Lowongan Kerja Bank BRI untuk S1 hingga S2, Pendaftaran Dibuka Sampai Tanggal 26 Juni 2019
Dikutip TribunPalu.com dari laman lkpp.go.id berikut informasi lowongan kerja.
1. Kualifikasi :
a. Berpendidikan minimal Strata 1 (S1) dengan IPK minimal 3,25 dari semua jurusan, diutamakan jurusan Ilmu Komunikasi/Jurnalistik, Desain Komunikasi Visual
b. Diutamakan berpengalaman di bidang kehumasan
c. Mampu menulis, membuat desain grafis atau video, berpengalaman membuat artikel, makalah atau opini di media massa
d. Mengerti Komputer, Internet, jejaring Sosial, website dan Blog