TKN: Tidak Menutup Kemungkinan Ada Posisi Wakil Menteri untuk Orang Muda
Menurut Arsul, wacana generasi muda mengisi kabinet pemerintahan ke depan akan terus menggelinding.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional ( TKN) Jokowi-Ma'ruf, Arsul Sani sepakat bila kabinet mendatangkan akan banyak diisi oleh orang muda, terutama mereka yang berumur di bawah 40 tahun. Apalagi menurut Arsul fokus pemerintahan Jokowi di periode ke dua kepemimpinannya yakni membangun Sumber Daya Manua (SDM).
"Itu tentu nanti ada hal yang harus dipertimbangkan, karena kalau kita muda di umur 40 an kan banyak juga anak muda yang hebat, pada umur segitu punya gagasan-gagasan yang lebih baik," kata Arsul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, (2/7/2019).
Menurut Arsul, wacana generasi muda mengisi kabinet pemerintahan ke depan akan terus menggelinding. Bisa saja menurut Arsul bila dinilai kurang pengalaman untuk menjadi menteri, orang-orang muda tersebut akan ditempatkan pada posisi wakil menteri.
Baca: Gunakan Lemon untuk Tingkatkan Pertumbuhan Rambut dan Masalah Kulit Kepala Berminyak, Begini Caranya
Baca: Pameran Seni Bertema Dreams Hadirkan Semangat Retro 111 Tahun Polychromos
Baca: Pertengahan Bulan Ini, Jokowi Mulai Bahas Jajaran Menteri Pemerintahan Ke Depan
"Tidak menutup kemungkinan wacana ini kan menggelinding terus, misalnya ada menteri ada wakil menteri itu kan bisa juga nantinya yang jadi wakil menteri lebih muda itu tempat untuk menyiapkan pemimpin ke depan, kan bisa begitu," katanya.
Arsul berpandangan bahwa usia tidak linier dengan kemampuan kerja. PPP sendiri kata Arsul akan mencari kadernya yang mumpuni untuk mengisi kabinet bila diminta oleh Jokowi.
"Nanti kita cari, kalau nggak ada kan tidak harus dari dalam partai, bisa juga kan PPP melihat itu dari sisi luar partai untuk mengisi portfolio itu," pungkasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.