Hari Ulang Tahun Ani Yudhoyono, Ini Foto Momen Manis Kenangan Bu Ani bersama Cucu-cucunya
Ulang tahun hari ini, yuk intip momen-momen manis kenangan Ani Yudhoyono semasa hidupnya bersama cucu-cucunya!
Editor: Mohammad Rifan Aditya
Ulang tahun hari ini, yuk intip momen-momen manis kenangan Ani Yudhoyono semasa hidupnya bersama cucu-cucunya!
TRIBUNNEWS.COM - Meninggalnya Ani Yudhoyono masih meninggalkan duka bagi orang-orang terdekatnya.
Sebelumnya, Ani Yudhoyono divonis menderita kanker darah dan dikabarkan meninggal dunia pada Sabtu (1/6/2019).
Tepat tanggal 6 Juli 2019, Ani Yudhoyono berulang tahun.
Netizen pun berbondong-bondong memberikan ucapan selamat ulang tahun di akun Instagramnya.
• Baby Gaia Bertingkah Tak Biasa saat Kunjungi Makam Ani Yudhoyono, Staf Sampai Terharu Melihatnya
Semasa hidupnya, istri Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono itu selalu membagikan momen-momen hangat bersama keluarganya melalui akun Instagram pribadinya.
Ia juga sering memposting momen-momen bersama cucu-cucunya, bahkan ketika ia tengah dirawat di rumah sakit National University of Singapore.
Melansir dari akun Instagram @aniyudhoyono, yuk intip momen-momen manis Ani Yudhoyono semasa hidup bersama cucu-cucunya!
1. Berpose dengan Aira dan Airlangga
Dalam foto tersebut, Ani Yudhoyono tampak berpose dengan kedua cucunya, Almira Tunggadewi Yudhoyono dan Airlangga Satriadhi Yudhoyono. Halaman 2 ============>
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.