Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Layanan ATM Mandiri Syariah Alami Sedikit Gangguan Imbas Listrik Mati

Meski mengalami sedikit gangguan, layanan perbankan Bank Mandiri Syariah atau Mandiri Syariah masih terbilang normal.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Layanan ATM Mandiri Syariah Alami Sedikit Gangguan Imbas Listrik Mati
tribun timur/muhammad abdiwan
Ilustrasi Bank Mandiri Syariah. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski mengalami sedikit gangguan, layanan perbankan Bank Mandiri Syariah atau Mandiri Syariah masih terbilang normal.

Pernyataan tersebut disampaikan Corporate Secretary Mandiri Syariah Ahmad Reza, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (4/8/2019) sore.

Menurutnya opersional mesin ATM mengalami sedikit gangguan karena kendala telekomunikasi.

Namun ia juga memastikan pihaknya bisa mengatasi gangguan yang terjadi akibat dampak dari pemadaman listrik sejak siang tadi.

Baca: Listrik Mati Berjam-jam, BRI Sebut Layanan Perbankan Tetap Normal

Baca: Ada Genset, Operasional Bandara di Jakarta dan Bandung Normal

Baca: GP Hungaria 2019: Lewis Hamilton Finis Terdepan

"Tetapi hal tersebut bisa diantisipasi dengan sebaran ATM yang merata saat ini," kata Reza.

Reza pun memastikan layanan Mandiri Syariah Online tetap berjalan normal.

Berita Rekomendasi

Sama seperti Bank Mandiri, Mandiri Syariah juga terus berkomunikasi dengan berbagai pihak, khususnya para pengelola gedung.

Selain memastikan server berjalan normal, Mandiri Syariah juga ingin memastikan serta memonitor ketersediaan pasokan listrik untuk mesin ATM.

"Kami terus memastikan bahwa layanan perbankan Mandiri Syariah tetap berfungsi untuk memenuhi kebutuhan transaksi keuangan nasabah" tegas Reza.

Perlu diketahui, layanan electronic channel Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah), baik mesin ATM maupun mobile banking berfungsi normal.

Hal itu karena seluruh jaringan kantor pusat dan cabang Mandiri Syariah memiliki genset untuk memback-up pasokan listrik.

19 gardu sudah menyala

 PT PLN (Persero) menyatakan hingga pukul 21.00 WIB sebanyak 19 Gardu Induk Tegangan Extra Tinggi (GITET) sudah menyala, dengan rincian 17 GITET sudah bertegangan dan 2 GITET Masih dalam proses.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas