Mobil Ringsek Masuk ke Kolong Truk, Pemain Ketoprak Humor Ini Tewas & IGnya Banjir Ucapan Duka
Terjadi kecelakaan maut di Tol Ngawi-Kertosono tepatnya di Kecamatan Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Rabu (14/8/2019) pagi sekitar 04.30 WIB.
Editor: tribunjakarta.com
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Rr Dewi Kartika H
TRIBUNJAKARTA.COM - Terjadi kecelakaan maut di Tol Ngawi-Kertosono, KM 569.800 jalur B, tepatnya di Kecamatan Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Rabu (14/8/2019) pagi sekitar 04.30 WIB.
Ditlantas Polda Jatim AKBP Bambang Sukmo Wibowo mengatakan kecelakaan tersebut menyebabkan pengemudi mobil Daihatsu Terios kritis hingga akhirnya tewas.
TONTON JUGA
Bambang Sukmo Wibowo menjelaskan mulanya mobil Daihatsu Terios melaju menggunakan lajur kanan atau dari arah Tulungangung menuju Temanggung.
Namun tiba-tiba mobil tersebut oleng ke arah kiri, dan menghantam truk tronton.
Kerasnya hantaman membuat mobil Daihatsu Terios ringsek.
Bahkan mobil itu sempat terseret truk tronton sejauh 50 meter.
"Laju mobil oleng ke kiri, lantas menghantam truk tronton bermuatan batu bara yang dikemudikan Yogo Pangesti Eko Putro (23) warga Surakarta. Akibat kerasnya hantaman, kondisi mobil ringsek parah hingga tersangkut di belakang truk, dan sempat terseret laju truk sejauh 50 meter,” Bambang Sukmo Wibowo dikutip TribunJakarta.com dari Surya, pada Kamis (15/8/2019).
Pengemudi mobil Daihatsu Terios tersebut rupanya adalah pemain Ketoprak Humor.
• Bantu Nenek Pencari Kerang hingga Nyebur ke Rawa, Sikap Barbie Kumalasari Dibandingkan dengan Meldi
• Anak Angkat Ruben Onsu Pamit Pulang ke NTT, Tangis Thalia Putri Onsu Pecah hingga Enggan Lakukan Ini
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.