Kronologi Polisi Terbakar Hidup-hidup saat Amankan Demo di Cianjur, Sosok Ini Diduga Sebagai Pelaku
Berikut deretan fakta terkait kasus polisi terbakar hidup-hidup saat amankan unjuk rasa di Cianjur, Jawa Barat.
Penulis: Lita Andari Susanti
Editor: Wahid Nurdin
TRIBUNNEWS.COM - Empat anggota polisi terbakar hidup-hidup saat sedang mengamankan aksi unjuk rasa.
Kejadian tersebut terjadi di depan kantor Bupati Cianjur, Jawa Barat.
Insiden ini bermula saat sejumlah pengunjuk rasa memblokade ruas jalan Siliwangi depan kantor bupati Cianjur.
Pengunjuk rasa ini melakukan orasi serta membakar ban.
Petugas kepolisian pun berupaya untuk memadamkannya.
Namun tiba-tiba ada yang melempar plastik ke arah api, sehingga api semakin membesar hingga menyambar tiga anggota polisi.
Ketiga anggota polisi tersebut adalah Aiptu Erwin seorang Bhabinkamtibmas Kelurahan Bojongherang Polsek Cianjur Kota, Sat Sabhara Polres Cianjur, yakni Brigadir Dua Yudi Muslim dan Brigadir Dua FA Simbolon, sedangkan satu korban belum diketahui identitasnya.
Berikut deretan fakta terkait kasus polisi terbakar hidup-hidup saat amankan unjuk rasa: