Istri Menhan Hingga Sultan Gunung Tabur dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi
Sepeda tersebut diberikan kepada tamu undangan yang menggunakan pakaian nasional terbaik yang dipilih dewan juri.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai melaksanakan upacara hari kemerdekaan ke 74 RI di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (17/8/2019), Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan tiga sepeda merah putih.
Sepeda tersebut diberikan kepada tamu undangan yang menggunakan pakaian nasional terbaik yang dipilih dewan juri.
"Saya diminta untuk mengumumkan hasil penilaian juri, siapa pemenang yang memakai pakaian nasional terbaik dan tentu mendapat hadiah, hadiahnya sepeda merah putih," ujar Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Adapun pemenang pakaian nasional terbaik diperoleh oleh Khalida yang mengenakan baju daerah Nusantara Tenggara Timur (NTT), Bachrul yang merupakan Sultan Gunung Tabur memakai baju ada Kalimantan, dan istri Menteri Pertahanan Nora Tristyana mengenakan adat Lampung.
Baca: Pidato Kemerdekaan Anies: Tanah Reklamasi Adalah Bagian Baru Indonesia
Setelah ketiga pemenang maju ke depan, Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo menyerahkan sepeda merah putih secara langsung kepada ketiga orang tersebut.
Nora mengaku tidak menyangka menjadi pemenang ketiga pakaian nasional terbaik dan pemilihan adat Lampung karena suami berasal dari Lampung serta sudah memiliki kebaya provinsi Tapis Berseri.
Baca: Keberadaan Paskibraka Audry Virantu Misterius, Ibu Korban Akui Dapat Pesan Ini: Itu Nomor Malaysia
"Tadi malam saya enggak mimpi apa-apa, yang jelas berdandan dengan baik, dan sesuai pakemnya saja, yang jelas enggak ngarang-ngarang," paparnya.
Menurutnya, hadiah sepeda dari Presiden Jokowi saat ini kedua dan nantinya akan digunakan untuk berolah raga.