Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengorek Sosok Pimpinan KPK Terpilih Lili Pintauli Siregar di Lingkungan Rumahnya

Lili Pintauli Siregar terpilih menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Mengorek Sosok Pimpinan KPK Terpilih Lili Pintauli Siregar di Lingkungan Rumahnya
Wartakota/Henry Lopulalan
Lili Pintauli Siregar saat menjalani uji kelayakan dan kepatutan di ruang rapat Komisi III DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. (Wartakota/Henry Lopulalan) 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Jaisy Rahman Tohir

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Lili Pintauli Siregar terpilih menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023.

Lili Pintauli Siregar menjadi satu-satunya wanita di antara lima pimpinan KPK yang terpilih melalui proses voting yang dilakukan Komisi III DPR RI.

Mantan Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) tersebut terpilih setelah mengantongi 44 suara.

Baca: Kecelakaan Mobil Innova Vs Bus Mira Diduga Karena pengaruh Alkohol

Ia terpilih bersama empat orang lainnya di antaranya Firli Bahuri, Alexander Marwata, Nurul Ghufron, dan Nawawi Pomolango.

Tribunjakarta.com (grup tribunnews.com), mencoba mengorek sosok Lili Pintauli Siregar dari orang-orang yang berada di lingkungan rumahnya.

Lili diketahui tinggal di Cendana Residence, Blok F7 nomor 5, Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

Baca: Kejujuran Tak Ternilai, Kisah Pria Kayuh Sepeda Solo-Pasuruan Demi Kembalikan Dompet Jatuh

BERITA REKOMENDASI

Sunardi dan Bo'o Musa, sekuriti kompleks dimana tempat Lili tinggal mengatakan bila wanita yang terpilih menjadi pimpinan KPK tersebut dikenal sebagai sosok yang supel dan kerap berpenampilan santai dalam kesehariannya.

Calon pimpinan KPK Lili Pintauli Siregar saat menjalani uji kelayakan dan kepatutan di ruang rapat Komisi III DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. Tribunnews/Jeprima
Lili Pintauli Siregar saat menjalani uji kelayakan dan kepatutan di ruang rapat Komisi III DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Mereka sudah tahu bila Lili saat ini sudah menjadi srikandi antikorupsi di lembaga antirasuah.

"Dia mah orangnya ramah, sopan. Orang kalau olahraga dia suka becanda sama saya," ujar Bo'o di pos sekuriti dekat rumah Lili.

Saking supel dan sopannya, sosok Lili dipandang berbeda antara yang terlihat di televisi dan di lingkungan kompleks.

"Kalau kita lihat di TV, kita mah enggak ke bayang kalau dia di rumah lagi ngurusin urusan gede," ujarnya.

"Pokoknya kalau lihat dia, situ benar-benar enggak percaya dah kalau dia anggota," imbuhnya.

Baca: Kabut Asap Landa Kalimantan Timur Membuat Sejumlah Penerbangan Mengalami Delay

Sunardi menambahkan, Lili tidak segan menyapa tetangga bahkan kepada sekuriti.

"Kalau di sini ya mohon maaf nih, yang sombong ada, tapi kalau Bu Lili, kita sapa dia nyapa balik. Kadang dia nyapa duluan, padahal kita mah apa, sekuriti," ujar Sunardi.

Sunardi merasa sangat dihargai dengan sikap supel dan ramah yang ditunjukan Lili.

"Ya kami mah seneng sama penghuni kaya Bu Lili, orangnya enak, sopan. Pokoknya orangnya supel dah," ujarnya.

Saat menyambangi rumahnya, Lili tidak ada di rumah.

Menurut Sunardi, dia sudah berangkat bersama suami dan anaknya sejak pagi.

Rumah Lili terlihat sederhana.

Baca: Produk Bersertifikasi SNI Jadi Andalan Balmerol Penetrasi ke Pasar Pelumas Nasional

Berwarna dominan abu-abu dan putih, rumah tersebut tanpa pagar.

Siapapun langsung bisa mengetuk pintu utamanya.

Pantauan TribunJakarta.com pada pukul 11.00 WIB, Jumat (13/9/2019), hanya terlihat tiga motor di pelataran rumahnya, Yamaha NMaX, KTM Duke 250, dan Honda Beat.

Rumah bertipe minimalis itu jauh dari kesan mewah.

Jendelanya terbuka sedikit, seperti hendak membiarkan udara keluar masuk.

5 pimpinan KPK terpilih

angkaian uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper tes) 10 Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah rampung, pada Kamis (12/9/2019) malam.

Usai uji kelayakan dan kepatutan, Komisi III menskor rapat selama 20 menit.

Rapat kemudian dilanjutkan pada pukul 23.50 Wib dengan diawali pembacaan daftar kehadiran anggota Komisi III.

Baca: Putra Sulung Habibie Ungkap Mimpi Sang Ayah yang Belum Terwujud

Penentuan calon pimpinan KPK terpilih ditentukan melalui voting oleh 56 anggota Komisi III yang hadir.

Anggota Komisi III DPR memotret hasil perolehan masing-masing calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat pemilihan Capim KPK oleh Komisi III DPR melalui mekanisme voting di Ruang Rapat Komisi III, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (13/9/2019) dini hari. Melalui mekanisme voting dengan jumlah suara sah sejumlah 56 terpilih 5 capim KPK yaitu Firli Bahuri, Alexander Marwata, Nurul Ghufron, Nawawi Pomolango, dan Lili Pintauli Siregar. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Anggota Komisi III DPR memotret hasil perolehan masing-masing calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat pemilihan Capim KPK oleh Komisi III DPR melalui mekanisme voting di Ruang Rapat Komisi III, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (13/9/2019) dini hari. Melalui mekanisme voting dengan jumlah suara sah sejumlah 56 terpilih 5 capim KPK yaitu Firli Bahuri, Alexander Marwata, Nurul Ghufron, Nawawi Pomolango, dan Lili Pintauli Siregar. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Masing masing anggota Komisi III akan memilih 5 dari 10 calon pimpinan.

Adapun 5 capim yang terpilih menjadi komisioner KPK yakni:

1. Alexander Marwata – (Komisioner KPK) 53 suara
2. Firli Bahuri – (Anggota Polri) 56 suara
3. Lili Pintauli Siregar – (Advokat) 44 suara
4. Nawawi Pomolango – (Hakim) 50 suara
5. Nurul Ghufron – (Dosen‎) 51 suara

"Jadi berdasarkan hasil voting bisa disepakati ya," ujar Ketua Komisi III Aziz Syamsuddin.

Adapun hasil seluruh voting Capim KPK yakni:

1. Alexander Marwata – (Komisioner KPK) 53 suara
2. Firli Bahuri – (Anggota Polri) 56
3. I Nyoman Wara – (Auditor BPK) 0 
4. Johanis Tanak – (Jaksa) 0
5. Lili Pintauli Siregar – (Advokat) 44 suara
6. Luthfi Jayadi Kurniawan – (Dosen) 7
7. Nawawi Pomolango – (Hakim) 50
8. Nurul Ghufron – (Dosen‎) 51
9. Roby Arya – (PNS Sekretaris Kabinet) 0
10. Sigit Danang Joyo – (PNS) 19

Irjen Firli terpilih jadi Ketua KPK

Setelah memilih 5 Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), anggota Komisi III lalu memilih Ketua KPK.

Pemilihan Ketua dilakukan berdasarkan Musyawarah Kapoksi (Ketua Kelompok Fraksi) terhadap 5 Capim KPK terpilih.

Adapun calon pimpinan KPK terpilih yakni, Alexander Marwata, Firli Bahuri, Lili Pintouli Siregar, Nurul Ghufron, dan Nawawi Pamolango.

Baca: Rekam Jejak Irjen Firli Bahuri, Ketua KPK Terpilih: Punya Harta Lebih dari Rp 18 Miliar

Baca: Capim Firli Setuju Pembentukan Dewan Pengawas KPK

10 Kapoksi Fraksi di Komisi III sepakat memilih Kapolda Sumatera Selatan Irjen Firli Bahuri sebagai Ketua KPK.

"Dalam rapat pleno komisi III, pemilihan capim KPK periode 2019 -2023, berdasarkan diskusi dari seluruh fraksi yang hadir, dan seluruh fraksi-fraksi menyepakati, untuk menjabat komisoner KPK, masa bakti 2019-2023, pertama sebagai Ketua, Irjen Firli Bahuri, bisa disepakati?" tanya Ketua Komisi III Aziz Syamsuddin, Jumat, (13/9/2019).

Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menjalani uji kepatutan dan kelayakan di ruang rapat Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menjalani uji kepatutan dan kelayakan di ruang rapat Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

"Sepakat," jawab anggota Komisi III.

Setelah menetapkan ketua KPK, Komisi III juga menyepakati 4 komisioner sebagai Wakil Ketua. Mereka yakni Nawawi Pomolango, Lili Pintouli Siregar, Nurul Ghufron, dan Alexander Marwata.

Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menjalani uji kepatutan dan kelayakan di ruang rapat Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menjalani uji kepatutan dan kelayakan di ruang rapat Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 September 2019. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

"Atas nama pimpinan dan seluruh anggota komisi III, kami mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan semua, kepada yang memberikan masukan baik yang pro maupun kontra. Kami menaruh harapan pada 5 pimpinan agar dapat menjalankan tugas, sesuai undang-undang dengan catatan komitmen yang telah ditandatangani," pungkas Aziz.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Sosok Lili Pantauli Siregar Pimpinan KPK Terpilih Dikenal Supel dan Ramah oleh Warga Sekitar Rumah

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas